Koba, Bangka Tengah (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sudah mengusulkan dan membahas anggaran untuk pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) pada 2021.
"Persiapan awal yang kami lakukan saat ini baru mengusulkan anggaran yang dibutuhkan untuk pelaksanaan Pilkada 2021," kata Ketua KPU Bangka Tengah, Rusdi di Koba, Sabtu.
Pihaknya mengusulkan draf anggaran Pilkada sekitar Rp17 miliar kepada TAPD Pemkab Bangka Tengah dan sudah ada pembahasan awal dengan pihak TAPD.
"Itu baru usulan awal kami dan sudah dibahas dengan Pemkab Bangka Tengah, dimana anggaran yang kami usulkan itu bisa saja ditambah atau sebaliknya dikurang," ujarnya.
Rusdi mengatakan persiapan awal baru sebatas pengusulan dana, sementara persiapan yang lainnya belum dilakukan karena instrumen Pilkada masih menunggu petunjuk dari KPU RI.
"Sekarang kami masih menunggu laporan terkait sengketa pemilu, sampai hari ini di Bangka Tengah tidak ada masalah. Hanya satu Caleg yang masuk ke ranah MK," ujarnya.
Ia menilai tahapan pemilu di Bangka Tengah sudah berjalan sesuai dengan prosedur dan mengacu kepada undang-undang yang berlaku.
"Kami menilai pemilu di Bangka Tengah cukup sukses, tentu keberhasilan ini karena ada peran berbagai pihak," ujarnya.
Berita Terkait
Kabupaten Bangka Tengah jadi percontohan daerah antikorupsi
14 Agustus 2024 21:48
Bupati: Hari jadi Bangka Tengah momentum merangkai kebersamaan
26 Februari 2024 22:34
Selamat Hari Jadi ke-21 Kabupaten Bangka Tengah
25 Februari 2024 13:28
Bangka Tengah zona hijau tingkat kepatuhan pelayanan publik
8 Februari 2024 23:01
Kakanwil Harun Sulianto serahkan Penghargaan Kabupaten/ Kota Peduli HAM kepada Bupati Bangka Tengah .
28 Desember 2023 00:49
Bangka Tengah raih penghargaan kabupaten peduli HAM
27 Desember 2023 23:12
Bangka Tengah sosialisasi akurasi data nama rupabumi
18 Agustus 2023 19:10
Bangka Tengah bertekad raih penghargaan kabupaten sehat
22 Juli 2023 20:04