Merawang, Bangka (ANTARA) - Kepolisian Sektor Merawang, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, berhasil mengamankan dua orang pelaku pencurian kabel inisial AR (28) dan ARM (23) keduanya warga kota Pangkalpinang.
Kapolres Bangka, AKBP Aris Sulistyono, SH. MH melalui Kapolsek Merawang, Iptu Yudha Prakoso melalui pesan singkatnya, Senin mengatakan, kedua pelaku pencurian dengan pemberatan kabel milik PT. Sarana Marindo (SMD) dilakukan keduanya pada Senin (16/9) sekitar pukul 05.00 WIB.
"Sebelum kami amankan keduanya berhasil terlebih dahulu diamankan oleh penjaga keamanan perusahaan tersebut yakni Sariman dan Yanto," jelasnya.
Kronologis kejadian sesuai dari keterangan saksi, kata kapolsek, Pada hari Senin tanggal 16 September 2019 sekira jam 05.00 wib di Gudang PT SMD (Sarana Marindo) Dusun II Desa pagarawan Kec Merawang Kabupaten Bangka telah terjadi tindak pidana pencurian dengan pemberatan yang dilakukan oleh dua orang pelaku yakni berinisial AR dan ARM.
"Dari identitas pelaku, keduanya merupakan warga jalan Air Itam Rt 004 Rw 002 Kelurahan Temberan Kecamatan Bukit Intan Kota Pangkal pinang," katanya.
Modus operasi yang dilakukan kata dia, kedua pelaku masuk kedalam gudang PT. SMD, kemudian pelaku mengambil 11 gulung kabel tembaga yang sudah terpotong-potong.
"Saat kedua pelaku hendak keluar gudang diketahui oleh penjaga dan berhasil diamankan meskipun keduanya berusaha bersembunyi di dalam gudang bersama barang bukti," jelasnya.
Barang bukti yang berhasil diamankan berupa sebanyak 11 gulung kabel tembaga yang sudah terpotong-potong, satu buah gunting yang bergagang plastik warna merah, satu buah parang atau golok kecil yang bergagang kayu
, satu unit sepeda motor merk honda dengan No Pol BN-2508-PH Type D1B02N12L2 A/T (Beat), No Rangka MH1JM2115HK500337 , No.Mesin JM21E1489677 warna Merah Putih Di Stnk a.n ANA ARISTIANI.
Keduanya dijerat pasal pasal 363 ayat (1) Ke-4 , ke-5 KUHP pidana dengan ancaman kurangan penjara.
Pihaknya memberikan apresiasi kepada kedua penjaga keamanan gudang perusahaan yang berhasil membantu kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban khususnya di lingkungan perusahaan.
Berita Terkait
Kepolisian Sektor minta jemaat gereja terapkan prokes COVID-19
30 Januari 2022 14:14
Polsek Merawang gencar awasi penerapan prokes COVID-19
24 Agustus 2020 06:55
Polsek Merawang mantapkan kesiapan posko "Kampung Tegep Mandiri" (Video)
21 Juni 2020 18:51
Polsek Merawang galang dana korban banjir Jabodetabek
7 Januari 2020 21:21
Tiga orang alami luka ringan dalam kecelakaan dekat Jembatan Emas
4 Desember 2019 19:53
Kapolsek Merawang ancam tindak tegas penambangan ilegal pinggir air baku PDAM
3 Desember 2019 18:58
Polsek Merawang pasang spanduk larangan tambang timah pinggir kolong PDAM
3 Desember 2019 18:56
Polsek Merawang Peduli salurkan bantuan sosial
29 November 2019 20:37