Pangkalpinang (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung akan kembali membiayai peserta pendidikan pada sekolah tinggi kedinasan Kementerian Perhubungan dengan Pola Pembibitan Pemerintah Daerah Tahun 2020.
Melalui seleksi penerimaan calon taruna (sipencatar) tahun ini, Pemprov Babel bersama provinsi lainnya memperoleh alokasi kuota untuk calon taruna/taruni.
Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, KA Tajuddin, mengatakan formasi yang tersedia pada tahun ini sebanyak 744 formasi merupakan alokasi untuk pola pembibitan pemerintah daerah (Polbit Pemda) dari seluruh daerah di Indonesia. Sedangkan 1.932 formasi untuk Program Studi Pola Pembibitan Kemenhub.
"Tahun ini tersedia 2.676 formasi penerimaan calon taruna/taruni, yang dilakukan melalui dua formasi pola pembibitan, yakni Polbit Kemenhub dan Polbit Pemda," ungkap Tajuddin, di Pangkalpinang, Kamis.
Calon taruna/taruni untuk formasi pembibitan Kemenhub, sebutnya, dapat memilih program studi yang ditawarkan tanpa dibatasi domisili asal. Sedangkan untuk formasi pola pembibitan Pemda wajib berdomisili sesuai wilayah formasi yang ada dibuktikan dengan KTP dan Kartu Keluarga.
Ia menjelaskan, Dishub Babel memiliki kegiatan pengembangan sumberdaya manusia perhubungan melalui kerjasama dengan perguruan tinggi di lingkungan Kemenhub. Pada tahun akademik 2020/2021, Babel memperoleh alokasi lima formasi untuk taruna/taruni melalui pola pembibitan Pemda.
“Pemprov Babel akan membiayai lima orang taruna/taruni yang akan mengikuti sekolah kedinasan dengan Polbit Pemda. Mereka nantinya akan menempuh pendidikan di Politeknik Transportasi Darat Indonesia-STTD Bekasi," tambahnya.
Formasi untuk program studi Polbit Pemda terdiri dari tiga orang untuk Transportasi Darat Sarjana Terapan (D-IV Transportasi Darat). Sedangkan bagi catar program studi D-III Manajemen Transportasi Jalan/MTJ (D-III Lalu Lintas Angkutan Jalan), jumlah formasi sebanyak dua orang.
Lewat pendaftaran sekolah kedinasan ini membuka peluang bagi para lulusan SLTA untuk menjadi pegawai negeri sipil atau Aparatur Sipil Negara (ASN). Mereka yang nanti merampungkan masa pendidikan melalui pola ikatan dinas dapat diangkat menjadi ASN setelah dinyatakan lulus pendidikan.
Tajuddin mengajak lulusan SLTA untuk memanfaatkan peluang ini sehingga Babel dapat memiliki sumberdaya manusia perhubungan yang berkualitas.
Ia menambahkan, pendaftaran calon taruna/taruni pada Politeknik Transportasi Darat Indonesia (PTDI)-STTD dibuka tanggal 8 s.d. 23 Juni 2020. Calon taruna/taruni hanya boleh mendaftar di satu sekolah kedinasan pada kementerian atau lembaga. Calon wajib melakukan pendaftaran online melalui portal https://dikdin.bkn.go.id dan mengunggah dokumen yang dipersyaratkan dimulai tanggal 8 s.d. 23 Juni 2020.
Persyaratan lainnya dapat dilihat di laman https://sipencatar.dephub.go.id/pengumuman. Untuk keterangan lebih lanjut dapat menghubungi Dinas Perhubungan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melalui Sdr. Dendy Bastian HP 0813 9813 8618 dan Mutiara Dian Arieska 0877 8503 1541.
Berita Terkait
DPRD Babel kirimkan tiga nama calon Penjabat Gubernur
8 Maret 2023 13:43
Lima Peserta Sipencatar asal Babel Lulus di PTDI-STTD Bekasi
4 November 2020 13:14
Kadishub: Empat kesepakatan harus dilaksanakan dalam penanganan COVID-19
15 September 2020 22:40
Kadishub ucapkan selamat kepada Perwira Transportasi Darat PTDI-STTD perwakilan Babel
8 September 2020 17:57
Dirjen Perhubungan Laut dukung peningkatan kapasitas pelabuhan dan alur pelayaran Babel
27 Agustus 2020 17:37
ASN Dishub Babel terima arahan pencegahan tindak pidana korupsi oleh Kejati Babel
3 Agustus 2020 22:34
Forum LLAJ Babel terima hibah mobil operasional
26 Juni 2020 18:27
Buka akses kapal cruise, Dishub Babel survei perairan Pelabuhan Belinyu
24 Juni 2020 21:44