Koba, Babel, (ANTARA) - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mencatat pasien positif terpapar virus corona baru bertambah lima menjadi 36 orang.
"Pasien positif corona terus bertambah dan hari ini tercatat jumlahnya sebanyak 36 orang," kata Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Kabupaten Bangka Tengah, dr Bahrun R Siregar di Koba, Minggu.
Baca juga: Pasien sembuh dari COVID-19 di Bangka Belitung bertambah 23, jadi 356 orang
Ia menjelaskan, dalam sepekan terakhir terjadi lonjakan kasus warga positif corona dan itu terjadi seiring terdeteksinya penyebaran virus itu melalui transmisi lokal.
"Awalnya hanya terdapat lima kasus warga yang positif terpapar virus corona, kemudian melonjak menjadi 31 orang dan hari ini bertambah lima kasus dengan total warga terpapar virus corona sebanyak 36 orang," ujarnya.
Baca juga: Warga Bangka Tengah terkontak erat dengan pasien positif corona bertambah
Ia juga mengatakan, dari 36 kasus warga positif corona itu tercatat satu pasien dinyatakan meninggal dunia atas nama Ibnu Saleh yang sebelum tutup usia masih menjabat sebagai Bupati Bangka Tengah.
"Seluruh atau enam kecamatan di Bangka Tengah sudah dinyatakan terpapar virus corona dan tiga kecamatan dinyatakan masuk zona merah yaitu Kecamatan Koba, Namang dan Kecamatan Pangkalanbaru," jelasnya.
Hingga sekarang juga tercatat sebanyak 156 warga dinyatakan suspek corona dan satu warga berstatus probable.
Sementara sebanyak 483 orang dinyatakan terkontak erat dengan pasien yang positif terpapar virus corona baru itu.
Berita Terkait
Warga Bangka Tengah kontak pasien COVID-19 bertambah sebanyak 100 orang
22 Oktober 2020 13:47
Warga Bangka Tengah kontak erat dengan pasien positif virus corona jadi 1.098 orang
19 Oktober 2020 21:19
Pasien positif COVID-19 di Bangka Tengah bertambah jadi 38 orang
12 Oktober 2020 13:01
Pasien positif COVID-19 di Bangka Tengah bertambah jadi 30 orang
8 Oktober 2020 22:32
Warga Bangka Tengah terkontak erat dengan pasien positif corona bertambah
11 Oktober 2020 15:58