Toboali, Bangka Selatan (ANTARA) - Bupati Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung H.Riza Herdavid menyambut baik kedatangan Kelompok Kerja (Pokja) Wartawan Pangkalpinang di ruang kerja Bupati pada Rabu (26/01) sore.
"Selamat datang di Bangka Selatan Negeri Beribu Pesona semoga silaturahmi ini menjadi pintu pembuka sinergitas bersama insan Pers Pangkalpinang dengan pemda Bangka Selatan serta kawan media di daerah ini, "kata dia.
Disampaikannya kedatangan insan Pers ini jadi kehormatan bagi daerah ini sebab media adalah corong informasi yang beredar di masyarakat sehingga bisa memberi langkah pasti dalam menentukan kebijakan atau keputusan.
"Seperti beberapa waktu lalu ketika ada jalan yang di tanami pohon pisang oleh warga lalu kawan media mengangkat berita itu kemudian kita langsung turun ke lapangan untuk mengatasi persoalan jalan itu,"kata dia.
Menurut Riza peran media sangat penting dalam mengawal kebijakan suatu daerah karena dengan adanya berita dari media persoalan yang terjadi di masyarakat dapat diatasi.
"Terimakasih kepada kawan-kawan media dari Pokja Pangkalpinang dengan slogan Beribu Senyuman datang ke daerah kami dengan slogan Beribu Pesona kalau di gabungan bisa sangat bagus,"kata dia.
Ketua Pokja Wartawan Pangkalpinang Wendi Alias Weng-Weng mengucapkan terimakasih atas sambutan kawan-kawan PWI Bangka Selatan dan Pemda dalam menyambut kedatangan ini.
"Ini diluar prediksi kami,awalnya hanya kunjungan silaturahmi biasa namun bisa jadi luar biasa hebat, sekali lagi terimakasih,"kata dia.
Ketua PWI Bangka Selatan Dedi Irawan mengatakan kunjungan Pokja Wartawan Pangkalpinang ini merupakan kunjungan balasan.
"Awalnya kita kunjungan terlebih dahulu lalu dibalas dengan kunjungan balasan hal ini menunjukan bahwa jalinan sinergitas kita memang solid dan semakin erat,"kata dia.
Berita Terkait
Bupati Riza Herdavid: Jangan lupa besok 27 November datang ke TPS gunakan hak pilih
26 November 2024 10:28
Pjs Bupati Bangka Selatan ajak masyarakat jaga kondusifitas pilkada
24 November 2024 18:50
Pjs Bupati terkesan dengan keramahan masyarakat Bangka Selatan
24 November 2024 14:44
Pjs Bupati Bangka Selatan ajak masyarakat jaga kondusifitas pada Pilkada 2024
22 November 2024 09:44
Pjs Bupati ajak masyarakat Bangka Selatan gunakan hak pilih
28 Oktober 2024 18:51
Pjs Bupati Bangka Selatan ajak pemuda jauhi narkoba dan judi online
28 Oktober 2024 15:22
Bupati Bangka Selatan ajak warga ikut lestarikan cagar budaya
28 Oktober 2024 12:47
Riza - Debby bertekad wujudkan Bangka Selatan lebih sejahtera
18 Oktober 2024 15:41