Pangkalpinang (ANTARA) - Dalam rangka menyamakan persepsi terkait peran pemerintah daerah dalam penanggulangan radikalisme dan terorisme di wilayah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) melaksanakan Focus Group Discusion (FGD), Kamis (17/3/2022) di Fox Haris Hotel Pangkalpinang.
Dengan tema "Upaya Mereduksi Sikap Intoleran dan Faham Radikalisme" guna mencegah tindakan kekerasan dan terorisme di Bangka Belitung, khususnya Kabupaten Belitung dalam menyambut G20 September nanti.
Wakapolda Bangka Belitung Brigjen (Pol) Umar Dani mengungkapkan, kegiatan FGD ini sangat baik, karena ini membahas terkait masalah Intoleransi.
"FGD ini sangat bagus, karena ini merupakan bagian yang menyatakan dari bagian pemerintahan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat Kamtibmas dari perilaku radikalisme dan terorisme di wilayah Babel," kata Umar Dani.
Dirinya menyebutkan, apalagi wilayah Bangka Belitung ini merupakan wilayah Kepulauan dan kita ketahui bersama Kabupaten Belitung akan menjadi salah satu tuan rumah penyelenggaraan G20.
"Kita Bangka Belitung, khususnya nanti di Kabupaten Belitung, insyaallah bulan september 2022 ini akan menjadi salah satu tuan rumah penyelenggaraan G20 setingkat menteri, dan jumlah delegasinya cukup banyak," ujarnya.
Selain itu katanya, ini juga perlu mulai dari sekarang kita harus sudah tingkatkan kewaspadaan dan kepedulian kita, kesiapsiagaan kita, karena suatu kebanggaan prestise khususnya Bangka Belitung.
Umar Dani menambahkan, upaya pencegahan ini harus terus dilakukan jangan sampai wilayah Babel nantinya, bermuculan oknum-oknum yang berfaham radikal yang aktualisasinya berupa tindakan teroris yang dapat meresahkan masyarakat.
"Sehingga ini perlu kita jaga dan harus saling merawat serta tetap menjaga hubungan antar sesama biar wilayah kita tetap kondusif dan aman," ujar Wakapolda.
Berita Terkait
Hari ini, Polda Babel resmi memulai Operasi Zebra Menumbing 2024
14 Oktober 2024 12:39
Kapolda Babel pimpin sertijab wakapolda dan kenal pamit empat pejabat utama
4 Oktober 2024 15:08
Mutasi polri kembali bergulir, Wakapolda dan empat pejabat utama Polda Babel berganti
22 September 2024 12:22
Wakapolda Babel pimpin gelar pasukan Operasi Keselamatan Menumbing 2024
2 Maret 2024 14:12
Wakapolda Babel resmi tutup kejuaraan Tenis Lapangan Polda Babel
26 Juni 2022 18:59
Wakapolda Babel pastikan Natal di Bangka berjalan aman lancar
25 Desember 2021 12:50