Bangka, Babel (ANTARA) - Kepolisian Resor Bangka Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyalurkan 100 paket bantuan sembako kepada kelompok masyarakat terdampak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM).
Kapolres Bangka AKBP Indra Kurniawan dalam keterangannya di Bangka, Selasa, mengatakan bantuan sosial 100 paket sembako merupakan wujud nyata Program Polri Peduli dengan bekerja sama TNI dan pemerintah setempat sebagai upaya membantu masyarakat yang terdampak kenaikan harga BBM.
"Bantuan tersebut disalurkan kepada masyarakat berpenghasilan rendah seperti sopir angkutan kota, tukang parkir, nelayan serta masyarakat umum lain yang terdampak kenaikan harga BBM," jelasnya.
Diharapkan bantuan sosial paket sembako tersebut dapat membantu warga memenuhi kebutuhan keluarga setelah kenaikan harga BBM.
Guna mempermudah akses bantuan langsung ke penerima, penyaluran paket sembako di bagi di tempat strategis seperti di Simpang Tugu Adipura di pusat Kota Sungailiat, Pelabuhan Jelitik, Kampung Batu Srimenanti Sungailiat dan Kelurahan Parit Padang Sungailiat.
Seluruh lapisan masyarakat di daerah itu, hendaknya bersama-sama menjaga wilayah agar tetap aman dan tertib serta mendukung program pemerintah guna kepentingan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.
Kapolres mengingatkan masyarakat tidak melakukan pelanggaran hukum dengan cara menimbun BBM.
Untuk memastikan penyaluran BBM tepat sasaran pihaknya melakukan pengawasan dengan menerjunkan sejumlah personel polisi di setiap stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU).