Belitung (ANTARA) -
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menyiagakan personel selama 24 jam guna mengantisipasi terjadinya musibah banjir di daerah itu.
"Personel kami siagakan selama 24 jam diatur dengan jadwal piket bergantian," kata Kepala Pelaksana Harian BPBD Belitung Agus Supriadi di Tanjung Pandan, Selasa.
Menurut dia, personel tersebut disiagakan 24 jam penuh guna mengantisipasi terjadinya musibah banjir di daerah itu terutama ketika memasuki musim hujan saat ini. Masyarakat yang mengalami musibah dapat langsung menghubungi pemerintah desa setempat atau langsung menghubungi petugas jaga.
Dia mengatakan, pihaknya terus melakukan koordinasi dengan semua pihak seperti aparat pemerintah desa, RT serta termasuk pula dengan relawan untuk memastikan kondisi di lingkungan masyarakat mengingat kondisi hujan cukup tinggi.
"Saat musim hujan kami meningkatkan kesiapsiagaan terhadap potensi bencana banjir dan akan segera memberikan bantuan keselamatan bagi warga," ujarnya.
Ia menambahkan, personel tim reaksi cepat BPBD Belitung rutin melakukan patroli di lokasi rawan banjir terutama ketikan hujan turun dengan intensitas lebat.
Pihaknya mencatat dua kecamatan di daerah itu rawan terjadinya musibah banjir yakni Kecamatan Tanjung Pandan dan Kecamatan Badau.
Kondisi tersebut salah satunya disebabkan tingginya curah hujan disertai kondisi pasang air laut.
Ia mengimbau, masyarakat mewaspadai potensi banjir di daerah itu dengan cara tidak membuang sampah sembarangan.
"Persoalan penumpukan sampah masih menjadi pemicu terjadinya penyumbatan saluran air sehingga menimbulkan genangan dan menyebabkan banjir," katanya.
Berita Terkait
Lapas Tanjung Pandan temukan barang terlarang dalam blok
15 November 2024 16:04
Harga pangan di Tanjung Pandan stabil awal November
9 November 2024 13:26
Hendra Caya-Sylpana pilih deklarasi di Gedung Nasional Tanjung Pandan karena bersejarah
20 September 2024 12:42
182 WBP Lapas Tanjung Pandan siap gunakan hak pilih Pilkada 2024
20 September 2024 09:15
Dishub Belitung berlakukan sistem satu arah di pasar Tanjung Pandan
14 September 2024 19:49
Pj Bupati Belitung serap aspirasi pedagang pasar Tanjung Pandan
7 September 2024 13:38
Pj Bupati Belitung tinjau pasar Tanjung Pandan cek harga pangan
7 September 2024 12:02
Harga cabai rawit di pasar Tanjung Pandan turun
4 September 2024 20:25