Pangkalpinang (ANTARA) - Satgas Penanganan COVID-19 Provinsi Kepulauan Bangka Belitung meminta masyarakat untuk kembali disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes) COVID-19, guna mencegah lonjakan kasus COVID-19 menjelang dan selama Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriyah.
"Kami berharap masyarakat pengunjung pusat perbelanjaan untuk selalu memakai masker dan tidak berdesak-desakan dalam membeli kebutuhan lebaran nanti," kata Sekretaris Satgas Penanganan COVID-19 Kepulauan Babel Mikron Antariksa di Pangkalpinang, Rabu.
Ia mengatakan potensi terjadi lonjakan kasus COVID-19 ini masih cukup tinggi, mengingat kasus orang terpapar virus corona ini masih terjadi di kabupaten/kota, sehingga perlu diwaspadai agar tidak terjadi lonjakan kasus yang lebih tinggi.
Baca juga: Polres Bangka Barat pantau penerapan prokes di sejumlah objek wisata
Jumlah kasus orang terpapar COVID-19 di Kepulauan Babel pada Rabu (12/4) bertambah tiga sehingga pasien terpapar virus corona yang menjalani karantina menjadi 10 orang.
"Hari penambahan tiga kasus hanya terdapat di Bangka, sementara kabupaten/kota lainnya nihil," katanya.
Ia mengatakan sebanyak 10 orang pasien COVID-19 yang masih menjalani karantina mandiri ini tersebar di Kabupaten Bangka enam, Bangka Barat dua, Bangka Tengah dan Bangka Selatan masing-masing satu orang pasien, sementara Belitung, Belitung Timur dan Kota Pangkalpinang tanpa pasien COVID-19.
"Saat ini pasien sembuh dari COVID-19 juga bertambah tiga, pasien meninggal nihil," ujarnya.
Baca juga: Disdikpora Kabupaten Bangka Barat pantau penerapan prokes PTM
Ia berharap masyarakat untuk tetap waspada dan tetap menerapkan pola hidup bersih dan sehat serta selalu menjalankan protokol kesehatan agar tidak terjadi lagi lonjakan kasus Covid-19 selama bulan puasa Ramadhan ini.
"Kami berharap masyarakat khususnya pemudik untuk selalu disiplin menjalankan prokes dan mengikuti vaksinasi booster, agar tidak terjadi lonjakan kasus pasca-lebaran nanti," katanya.
Kepala Seksi Surveilans dan Imunisasi Dinkes Kepulauan Babel Rais Haru mengatakan pelayanan vaksinasi booster pertama dan kedua di pusat layanan kesehatan masyarakat.
"Sosialisasi dan pelayanan vaksinasi di rumah sakit, puskesmas dan klinik terus digencarkan, sebagai upaya penting untuk meningkatkan titer antibodi dan memperpanjang perlindungan tubuh masyarakat dari virus ini,” katanya.
Baca juga: Polres Bangka Barat gencarkan edukasi prokes hingga pelosok
Berita Terkait
Penumpang pesawat di Bandara Pangkalpinang terapkan prokes COVID-19
25 Desember 2023 10:31
Sandiaga imbau masyarakat terapkan prokes pada momen akhir tahun
24 Desember 2023 19:30
Satgas COVID-19 terbitkan aturan prokes masa transisi endemi
9 Juni 2023 22:57
KKP minta jamaah calon haji Babel gunakan masker cegah COVID-19
4 Juni 2023 12:05
Satgas COVID-19 Babel imbau masyarakat tetap jalankan protokol kesehatan
20 Mei 2023 10:24
Kemenkes minta prokes diaktifkan lagi untuk cegah lonjakan COVID-19
21 April 2023 14:37
Satgas COVID-19 minta pengunjung objek wisata terapkan prokes
1 Januari 2023 11:54
Dinkes Bangka Tengah imbau warga tetap terapkan protokol kesehatan
31 Desember 2022 19:05