Pangkalpinang (ANTARA) - Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Maya Suganda Pasaribu menyebutkan Hari Ulang Tahun (HUT) Dekranas ke-43 yang diselenggarakan di Sumatera Utara menjadi wadah inspirasi untuk mengembangkan produk lokal Babel.
"Gelaran kegiatan ini tentunya tidak hanya menjadi wadah pertemuan Dekranasda seluruh Indonesia saja, namun lebih jauh dapat menginspirasi pengembangan produk lokal kita. Baik mutu, desain, kemasan produk, hingga pemanfaatan tenun lokal menjadi produk fashion," kata Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Maya Suganda di Medan, Selasa.
Ia mengatakan kegiatan yang mengusung tema "Wirausaha Baru Tercipta, Pengrajin Berjaya" itu dihadiri oleh Iriana Joko Widodo bersama Ketua Umum Dekranas Wury Ma'ruf Amin, serta Ketua Dekranasda Provinsi dan Kabupaten dari seluruh Indonesia.
Ia menyampaikan tampak seluruh rangkaian kegiatan menggunakan produk-produk unggulan dari seluruh nusantara.
Hal ini sejalan dengan arahan Ketua Umum Dekranas Wury Ma'ruf Amin, yakni untuk menciptakan wirausaha baru khususnya di bidang kerajinan dan kriya.
"Semakin banyak produk unggulan yang dihasilkan, maka peluang terciptanya usaha-usaha di bidang kreatif akan semakin terbuka. Jika UMKM kita tumbuh, ekonomi kita juga pasti meningkat," katanya.
Ia mengharapkan melalui momen peringatan ini, Dekranasda provinsi, kabupaten dan maupun stakeholder di Babel, dapat lebih menguatkan sinergi untuk berkolaborasi menyelaraskan program dengan Dekranas.
"Sehingga produk kerajinan dan industri kreatif yang ada di Babel dapat lebih berinovasi untuk menambah nilai jual dan tentunya berdaya saing tinggi," katanya.
Ia menambahkan bahwa promosi produk juga tidak kalah penting agar produk-produk lokal Babel dapat lebih dikenal, diminati, dicari dan akhirnya dibeli.
"Untuk itu, ke depan, saya berharap agar produk-produk unggulan kita semakin banyak yang ditampilkan di event nasional seperti ini," katanya.