Jakarta (ANTARA) - Pawai yang mengawal pasangan Anies-Muhaimin diikuti sejumlah peragaan budaya, mulai dari ondel-ondel, barongsai, drum band, hingga jawara Betawi yang mengawal pasangan usungan Partai NasDem, PKB, dan PKS menuju Kantor KPU RI di Jakarta, Kamis.
Arak-arakan tersebut datang dari arah Taman Suropati menuju Kantor KPU di Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat.
Rombongan pawai budaya tersebut berada di paling depan setelah petugas pembuka jalan. Mereka berjalan perlahan sambil menampilkan budaya yang mereka bawa.
Baca juga: Anies-Muhaimin tiba di KPU RI
Baca juga: KPU RI bersiap di hari pertama pendaftaran capres-cawapres
Baca juga: Ribuan pendukung Anies-Muhaimin padati jalan di sekitar Kantor KPU
Setelah rombongan seni budaya tersebut, pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Islandar yang menggunakan mobil Jeep berwarna putih dan terbuka menyapa ribuan pendukung yang mengantar ke Kantor KPU RI.
Di belakang Anies-Muhaimin, ada pula mobil dengan jenis serupa membawa Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh dan Ketua Umum PKS Ahmad Syaikhu beserta para petinggi partai Koalisi Perubahan. Di bagian belang, terdapat arak-arakan barongsai yang ikut mengantar ke Kantor KPU RI.
Pasangan Anies-Muhaimin tiba di Kantor KPU RI sekitar pukul 09.27 WIB.
Berita Terkait
Cek fakta, artikel Cak Imin sodorkan nama Anies sebagai menteri
22 Oktober 2024 14:20
Rangkuman hoaks jelang pelantikan, Gibran mengundurkan diri hingga digantikan Anies
16 Oktober 2024 10:43
Prabowo Subianto resmikan partai baru besutan Anies Baswedan, benarkah?
3 Oktober 2024 08:31
Anies Baswedan: Saya dan Marissa pernah sama-sama kuliah di Amerika
2 Oktober 2024 15:25
Anies Baswedan kenang keteladanan Marissa Haque
2 Oktober 2024 11:15
Anies akan gantikan Gibran jadi wakil presiden, benarkah?
30 September 2024 19:22
Pendukung Anies Baswedan dukung Rido di Pilkada Jakarta
20 September 2024 16:11
Cek fakta, Anies dirikan partai dan bergabung dalam KIM Plus pada awal September 2024
12 September 2024 21:57