Selatan Nasik, Belitung (ANTARA) - Pj Bupati Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Mikron Antariksa mengatakan pendistribusian logistik Pilkada 2024 ke wilayah kepulauan harus menjadi perhatian bersama semua pihak.
"Tentunya pendistribusian logistik Pilkada Belitung 2024 khususnya ke wilayah kepulauan harus menjadi perhatian semua pihak," kata Pj Bupati Belitung, Mikron Antariksa dalam acara sosialisasi netralitas ASN pada Pilkada 2024 di Selat Nasik, Minggu.
Menurut dia, tahapan pendistribusian logistik Pilkada 2024 ke wilayah kepulauan di daerah itu menjadi tantangan tersendiri.
Ia mengatakan, guna mendukung kelancaran proses pendistribusian logistik Pilkada 2024 maka harus menjadi perhatian seluruh pihak dan jajaran di daerah itu.
"Maka dalam rangka menghadapi tantangan-tantangan tersebut kita harus saling bergandengan tangan karena ini menjadi perhatian semua pihak," ujarnya.
Mikron menambahkan, salah satu tantangan yang dihadapi adalah menyangkut kondisi geografis wilayah.
Selain itu, lanjut dia, tantangan lainnya adalah menyangkut kondisi faktor cuaca buruk seperti gelombang laut besar.
"Kita mengetahui bersama bahwa pada November itu kondisinya sangat rawan cuaca buruk, karena memang musimnya maka ini harus menjadi perhatian bersama semua pihak," katanya.
Mikron berharap, upaya ini dapat menekan dan mengurangi risiko terlambatnya pengiriman logistik Pilkada 2024 di wilayah terdepan dan terluar.
"Karena logistik Pilkada 2024 harus tepat baik tepat waktu tibanya dan tepat jumlah," ujarnya.
Guna mendukung kelancaran pendistribusian logistik ke wilayah kepulauan, kata Mikron, pihaknya akan menggunakan kapal Satpolair Polres Belitung dan juga kapal milik Unit Siaga SAR (USS) Tanjung Pandan.
"Kami telah melakukan koordinasi untuk pendistribusian logistik ke wilayah kepulauan akan dibantu kapal milik Satpolair Polres Belitung dan USS Tanjung Pandan," katanya.
Pilkada 2024
Mikron minta distribusi logistik pilkada wilayah kepulauan jadi perhatian bersama
Minggu, 20 Oktober 2024 18:42 WIB