Koba (Antara Babel) - Kepala Dinas Pertanian Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Toni Batubara mengatakan, Kabupaten Bangka Tengah akan dijadikan daerah sentra bawang merah di provinsi itu.
"Kami akan jadikan Bangka Tengah sebagai daerah sentra bawang merah di Bangka Belitung," katanya saat menghadiri kegiatan panen raya bawang merah milik kelompok tani Bina Harapan di Lubuk Besar, Rabu.
Ia mengatakan, tahun ini Pemprov Babel akan menyediakan lahan seluas tiga hektare di Bangka Tengah untuk budi daya bawang merah dan cabai.
"Ini dilakukan dalam rangka mewujudkan Bangka Tengah sebagai daerah sentra hortikultura khususnya tanaman bawang dan cabai, mengingat dua komoditas ini menyumbang inflasi cukup tinggi," katanya.
Ia mengatakan, ke depan tidak menututup kemungkinan Bangka Tengah menjadi percontohan pengembangan tanaman hortikultura.
"Saya melihat masyarakat Bangka Tengah sudah mulai gemar bertanam, tidak hanya bawang merah tetapi juga cabai dan tanaman lainnya," ujarnya.
Bahkan, kata dia, pemerintah daerah sudah membina sejumlah kelompok tani yang mengembangkan aneka ragam tanaman hortikultura.
"Pemerintah daerah memberikan dukungan penuh kepada petani di daerah ini dan masyarakat menyadari bahwa bertani merupakan sektor alternatif untuk meningkatkan perekonomian," ujarnya.
Berita Terkait
Harga pangan Senin pagi, bawang merah naik menjadi Ro36,410 per gram
11 November 2024 10:13
BI Babel ajak pelaku usaha komoditas aneka cabai dan bawang merah ke Jawa Tengah
4 November 2024 10:54
Harga komoditas pangan 19 Oktober, bawang merah Rp29.520 per kg
19 Oktober 2024 12:12
Distributor di Babel tambah pasokan bawang putih 17 ton
13 Oktober 2024 12:16
Harga pangan hari ini, bawang merah capai Rp28.760 per kg
8 Oktober 2024 11:01
Efek bawang putih untuk mengatasi jerawat
7 Oktober 2024 16:34
Harga pangan hari ini, bawang merah capai Rp28.790 per kg
24 September 2024 09:04
Harga pangan hari ini, bawang putih capai Rp42.400 per kg
23 September 2024 09:33