Toboali (Antara Babel) - Kepolisian Resor Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung memantau jembatan di Kecamatan Pulau Besar yang roboh akibat dihantam banjir pada Sabtu (16/7).
"Jembatan ini merupakan penghubung Desa Sumber Jaya Permai Kecamatan Pulau Besar dengan Desa Sidoarjo di Kecamatan Air Gegas," kata Kapolres Bangka Selatan AKBP Bambang Kusnarianto melalui Kabag Ops Polres Bangka Selatan Kompol Erlichson di Toboali, Selasa.
Untuk mengatasi jembatan roboh itu pihaknya sudah berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum Bangka Selatan untuk segera memperbaiki jembatan penghubung dua desa ini.
"Kondisi jembatan tidak bisa dilalui kendaraan baik roda dua maupun roda empat, sehingga dapat mengganggu keamanan dan kenyamanan warga," katanya.
Ia menjelaskan berdasarkan pemantauan di lapangan, ada beberapa daerah yang terkena banjir pada Sabtu (16/7) diantaranya Desa Rias Kecamatan Toboali, Desa Delas dan Desa Nyelanding Kecamatan Air Gegas.
Selain itu banjir di Desa Bedenggung Kecamatan Payung dan Desa Sidoarjo Kecamatan Pulau Besar dengan ketinggian air diperkirakan selutut orang dewasa.
"Banjir ini karena kapasitas sungai tidak mampu lagi menampung hujan dengan intensitas tinggi," katanya.
Berdasarkan laporan kepolisian di Desa Rias, kata dia saat ini air di bendungan Mentukul Desa Rias telah meluap dan sudah mulai melewati tanggul.
"Kami telah berkordinasi dengan Pemdes Rias, Pemkab, Tagana Bangka Selatan untuk melakukan pantauan terhadap debit air di Bendungan Mentukul, sebagai antisipasi dini bencana banjir," katanya.