Pangkalpinang (Antaranews Babel) - Kepolisian Resor Pangkalpinang, Kepulauan Bangka Belitung mengamankan pelaksanaan rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomor urut calon wali kota dan wakil wali kota yang akan mengikuti Pilkada 2018.
"Kami menerjunkan 103 personel yang disiagakan agar pelaksanaannya bisa berjalan aman dan lancar," kata Kapolres Pangkalpinang AKBP Noveriko A Siregar, Selasa.
Personel Polres tersebut sudah disiagakan sejak pukul 12.00 WIB untuk pengamanan di sekitar Hotel Grand Mutiara. Mereka terdiri atas merupakan gabungan dari unit Lantas, Intel, Reskrim dan Sabhara.
"Pengamanan dilakukan mulai dari luar gedung sampai ke dalam ruangan. Kami antisipasi semua ancaman, karena kami menginginkan seluruh tahapan ini berjalan aman dan kondusif," katanya.
Selama pelaksanaan pengundian nomor urut tersebut masing-masing pendukung dan timses calon tetap menajaga situasi yang kondusif dan menaati peraturan.
"Kita bisa lihat tadi, masing-masing pendukung dan timses calon saling mengeluarkan yel-yel namun tetap dapat menjaga situasi kondusif. Saya sangat mengapresiasi hal ini, karena masyarakat kita sudah cerdas dalam berpolitik," katanya.
Berita Terkait
Bawaslu Pangkalpinang gelar apel siaga konsolidasi pengawasan Pilkada 2024
22 November 2024 19:55
Wujud Semangat Hari Pahlawan, PLN UIW Babel Gelar Apel Siaga Kelistrikan Sukseskan Pilkada Serentak 2024
16 November 2024 20:11
Polres Bangka Barat gelar pasukan operasi pengamanan Pilkada 2024
23 Agustus 2024 21:05
Korps Brigade Mobil Siaga 1 Sejak Jumat
29 Oktober 2016 23:10
122 Petugas PLN Siaga Pasokan Listrik Pilkada
7 Desember 2015 23:58
Polda Babel Siaga 1 Pengamanan Pilkada
7 Desember 2015 21:56
Pj Walikota Pangkalpinang tinjau pencoblosan di Lapas Perempuan Pangkalpinang
27 November 2024 21:43