Polres Bangka Selatan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, memberikan penghargaan kepada beberapa orang anggota satuan pengamanan yang dinilai berprestasi dalam mendukung tugas polri guna mewujudkan situasi Kamtibmas di daerah itu tetap kondusif.

Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Kapolres Bangka Selatan, AKBP Ferdinand Suwarji kepada 13 orang Anggota Satuan Pengamanan (Satpam) di sela sela kegiatan upacara HUT Satpam Ke-39, Rabu di Mapolres Bangka Selatan.

"Penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi kami terhadap Petugas Satpam yang telah aktif membantu menjaga Keamanan dan Ketertiban di Wilayah Hukum Polres Bangka Selatan," kata dia.

Menurut dia, dalam momentum Hut Satpam Ke 39 ini diharapkan dapat menjadi pedoman untuk upaya perbaikan dan penyempurnaan dalam rangka mengoptimalkan peran Satpam, sebagai mitra atau perpanjangan tangan Polri dalam menjaga Kamtibmas di Bangka Selatan.

Tidak hanya itu, Kapolres juga Berharap ketiga belas anggota satpam yang berprestasi bisa menjadi pemicu Petugas lainnya untuk bertugas lebih baik dari sebelumnya.

"Semoga pemberian penghargaan ini bisa lebih memotivasi petugas Satpam lainnya," kata dia.

Pewarta: Eko SR

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020