Sebanyak 12.423 keluarga penerima manfaat (KPM) di Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung segera menerima bantuan sosial Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

"Kami berharap dengan adanya bantuan ini bisa memberikan motivasi kepada masyarakat dan meningkatkan kepatuhan menjalankan protokol kesehatan, minimal bisa mengurangi kegiatan di luar rumah guna membantu upaya bersama memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di daerah ini," kata Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Erzaldi Rosman di Tempilang, Bangka Barat, Kamis.

Hal ini dikatakan Erzaldi saat pelaksanaan kegiatan seremonial penyerahan bantuan sosial kepada masyarakat di Gedung Serbaguna Kecamatan Tempilang, Kabupaten Bangka Barat.

Pada kegiatan penyerahan bantuan beras dan bantuan sosial tunai itu, turut hadir Kapolda Bangka Belitung, Komandan Korem Garuda Jaya, Wakil Bupati Bangka Barat dan sejumlah pejabat di Pemerintah Daerah setempat.

Dalam sambutannya, Gubernur Erzaldi Rosman mengatakan dijalankannya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 di Kabupaten Bangka Barat sejak tanggal 26 Juli hingga 2 Agustus 2021 dilakukan untuk membatasi kegiatan masyarakat.

"Artinya dalam pelaksanaan kegiatan sosial kemasyarakatan untuk sehari-hari dibatasi, dan bagi masyarakat kami minta menahan diri agar tidak berpergian jika tidak penting," ujarnya.

Pada hari ini pemerintah berkesempatan memberikan bantuan sosial bagi daerah yang memberlakukan PPKM level 4, berupa bantuan beras dari PT Bulog dan Bantuan Sosial Tunai (BST) yang akan disampaikan melalui PT Pos Indonesia.

"Kami ingin memastikan bansos yang disalurkan tepat sasaran dan dapat dimanfaatkan dengan baik untuk kegiatan yang betul-betul bermanfaat, jangan untuk membeli rokok," Erzaldi menambahkan.

Selain itu, dia berpesan agar masyarakat tidak ragu mengikuti program vaksinasi COVID-19 untuk membangun kekebalan kelompok dan saat ini vaksinasi juga sebagai salah satu syarat jika ingin bepergian keluar daerah.

"Datang ke lokasi vaksinasi jika sudah diundang, apalagi sekarang hampir segala urusan harus memperlihatkan sertifikat vaksinasi," katanya.

Wakil Bupati Bangka Barat, Bong Ming Ming mengatakan adanya bantuan sosial yang sangat bermanfaat kepada masyarakat ini merupakan salah satu langkah pemerintah dalam upaya menurunkan level PPKM dari 4 di Bangka Barat.

"Kami berharap masyarakat terbantu dan bisa bersama-sama mengurangi aktivitas di luar rumah karena sudah ada bantuan dari pemerintah," katanya.

Selain itu, kata dia, dalam upaya menurunkan status PPKM, Pemerintah akan terus menggencarkan penelusuran dan pemeriksaan kepada warga untuk mengetahui secara riil kondisi penyebaran virus tersebut.

"Kami sudah melakukan koordinasi dengan seluruh unsur forkopimda untuk mendukung upaya tersebut," kata Bong Ming Ming.

Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2021