Pangkalpinang (ANTARA) - Kapal Isap Produksi (KIP) milik PT Timah Tbk terbalik di Perairan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Tidak ada korban jiwa dalam musibah kecelakaan kapal penambangan bijih timah tersebut.
"Benar, KIP 10 milik PT Timah Tbk mengalami musibah," kata Kepala Bidang Humas PT Timah Tbk, Anggi Siahaan di Pangkalpinang, Sabtu.
Saat ini posisi kapal dalam kondisi terbalik. Tim di lapangan bersama pihak terkait sedang melaksanakan standar-standar penanganan.
"Kami sampaikan tidak ada korban jiwa dan seluruh rekan-rekan telah dievakuasi," ujarnya.
Saat ini tim sedang melakukan penanganan kapal naas tersebut dan mencari penyebab musibah tersebut.
"Dalam waktu dekat ini, kami akan sampaikan kronologi dan penyebab terbaliknya kapal KIP 10 yang beroperasi di Perairan Bangka Belitung," katanya.