Muntok (Antara Babel) - Bupati Bangka Barat, Kepulauan Bangka Belitung, Zuhri M Syazali melepas keberangkatan sebanyak 119 orang calon jemaah haji di Pelabuhan Tanjung Kalian, Muntok, menuju embarkasi Palembang sebelum berangkat ke Jeddah, Arab Saudi.
"Kami harapkan para jemaah calon haji agar cepat menyesuaikan diri dengan kondisi Tanah Suci agar bisa menjalankan ibadah dengan baik dan kembali ke tanah air," ujar Bupati Zuhri di Muntok, Kamis.
Hal ini dikatakan Zuhri pada pelepasan jemaah calon haji asal Kabupaten Bangka Barat, di Pelabuhan tanjung Kalian Muntok.
Ia mengatakan, kepada para jemaah calon haji agar sejak berangkat selalu meningkatkan kesadaran, menata niat mulia dan tulus guna mendapatkan ridho Allah SWT.
Selain itu, katanya, para jemaah juga perlu meningkatkan disiplin mengatur waktu dengan sebaik-baiknya dan berupaya menjaga kesehatan dengan mengatur pola makan dan minum serta istrirahat yang cukup.
"Jaga kondisi badan selalu prima agar dapat melaksanakan satu persatu rangkaian ibadah haji selama berada di Tanah Suci," ujarnya.
Ia berpesan kepada para jamaah calon haji untuk menjunjung tinggi harkat dan martabat Kabupaten Bangka Barat sebagai warga yang menjunjung tinggi nilai-nilai kedaerahan, toleransi terhadap sesama umat serta menciptakan suasana keakraban sesama jemaah.
Tidak kalah penting dari itu, menurutnya adalah menunjukkan sikap dan perilaku yang baik sebagaimana diajarkan Rasullah SAW.
Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Bangka Barat, Suradi mengatakan, jumlah jemaah calon haji asal daerah itu tahun 2014 sebenarnya 121 orang yang berasal dari seluruh enam kecamatan.
Namun, lanjutnya, yang dilepas keberangkatan bersamanya dari Pelabuhan Tanjung Kalian sebanyak 191 orang karena satu orang jemaah batal berangkat karena sakit dan satu orang lagi berangkat dengan pesawat melalui Pangkalpinang menuju Palembang.
"Begitu sampai di Embarkasi Palembang, para jemaah calon haji segera menyelesaikan berbagai administrasi dan pada malam hari pukul 00.00 WIB akan diberangkatkan menuju Jeddah, Arab Saudi," katanya.