Sungailiat,Bangka (ANTARA) - Wakil Bupati Bangka, Provinsi Bangka Belitung, Syahbudin menyalurkan bantuan sebuah kursi roda dan uang tunai Rp1 juta kepada warga di Kecamatan Mendo Barat atas nama Yok (73) karena menderita lumpuh.
"Dengan kursi roda tersebut diharapkan dapat membantu Yok beraktivitas meskipun terbatas termasuk uang tunai untuk tambahan berobat," kata wabup melalui pesannya, Selasa.
Selain memberikan bantuan kepada Yok dari program "Seribu Berkah", bantuan melalui program yang sama disalurkan untuk Subaidah (60) yang menderita yang menderita kanker mulut sebesar Rp2 juta.
"Dengan bantuan itu saya berharap dapat membantu keduanya meskipun jumlahnya belum mencukupi semua kebutuhan pengobatan," jelasnya.
Wabup mengatakan, program "Seribu Berkah" merupakan dana yang dihimpun aparatur sipil negara Kabupaten Bangka sebesar Rp1.000 perhari dari sebelumnya hanya Rp500 per hari per ASN.
"Saya turut berdoa semoga keduanya segera diberikan kesembuhan begitu juga keluarganya juga diberikan kesehatan," kata wabup.
Di tengah pandemi COVID-19, wabup mengingatkan seluruh masyarakat di daerahnya untuk tetap mentaati protokol kesehatan sehingga kasus penyebaran wabah ini dapat segera kembali normal.