Pangkalpinang (ANTARA) - Ketua DPRD Kota Pangkalpinang, Abang Hertza mengajak seluruh elemen warga di kota Pangkalpinang menjadi momentum hari pahlawan sebagai sarana pemersatu dan menyamakan visi dalam menangkal radikalisme dan hoax yang dapat memecah belah Bangsa.
"Seperti halnya pesan bapak pendiri Bangsa, Ir. Soekarno "Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa pahlawannya dan jangan melupakan sejarah", dan di hari pahlawan ini saya berharap bahwa momentum hari pahlawan sebagai upaya kita menyatukan segala pendapat, menyamakan visi dalam membangun daerah," katanya usai mengikuti hari pahlawan ke -75 di jalan Kantor Walikota Pangkalpinang, Selasa.
"Mengisi pembangunan tidak serta Merta hanya berbentuk pembangunan sarana dan prasarana tapi tantangan kita besar bagaimana kita menangkal radikalisme, menangkal hoax serta hal hal lain yang menjadikan disintegrasi bangsa dan sesama masyarakat di Kota Pangkalpinang," katanya menambahkan.
Ia mengatakan, agar terciptanya situasi kondusif, bagi kota Pangkalpinang mari kita jadikan momentum hari pahlawan untuk kita meneruskan perjuangan dan para pahlawan dengan mengisi kemerdekaan melalui pembangunan tidak hanya secara fisik namun juga mental serta spritual anak bangsa.
"Perbedan pendapat dalam pembangunan Kota Pangkalpinang itu hal yang biasa namun perbedaan jangan sampai dijadikan hal dapat memecah persatuan dan kesatuan di Kota Pangkalpinang," ujarnya.
Berita Terkait
Ketua DPRD Abang Hertza Pimpin Paripurna Penyampaian Tiga Raperda Pemkot Pangkalpinang
4 November 2024 21:39
Ketua DPRD Pangkalpinang Abang Hertza ajak pemuda bangun daerah
28 Oktober 2024 21:51
Pj Wali Kota-Ketua DPRD Pangkalpinang sepakati perubahan KUA-PPAS APBD 2024
16 Agustus 2024 19:38
Ketua DPRD Pimpin Paripurna Keputusan Terhadap Raperda Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Kota Pangkalpinang
15 Februari 2024 15:04
Ketua DPRD Pangkalpinang harap Pj wali kota yang terpilih harus paham kondisi Pangkalpinang
6 November 2023 20:12
Ketua DPRD Pangkalpinang Pimpin Paripurna Penyampaian Empat Raperda Kota Pangkalpinang
31 Oktober 2023 08:23