Jakarta (ANTARA) - Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Andika Perkasa meninjau pembangunan Gedung Cyber TNI AD yang dibangun di lingkungan Markas Besar TNI Angkatan Darat.
Kasad Jenderal TNI Andika Perkasa dalam siaran TNI AD diterima di Jakarta Jumat, mengatakan dirinya selalu meninjau secara langsung proses renovasi dan pembangunan di lingkungan Markas Besar Angkatan Darat (Mabesad).
"Belum (jadi saja) sudah terlihat bagus. Dinding ini sebagian kaca," katanya saat menyarankan model bangunan pada operator yang membangun Gedung Cyber TNI AD.
Gedung Cyber milik TNI AD itu rencananya diperuntukkan sebagai pusat cybersecurity operations centre dan computer telephony integration, hingga command center. Bangunan tersebut ditargetkan rampung pada tahun 2021.
Mabesad mengalami banyak renovasi hingga pembangunan gedung baru sehingga menjadi lebih modern dan elegan pada era kepemimpinan Jenderal TNI Andika Perkasa selaku Kepala Staf Angkatan Darat.
Dia selalu memantau secara langsung agar semua proses berjalan lancar sesuai yang direncanakan, seperti meninjau renovasi kolam air terjun dan Gedung Cyber TNI AD.
Ia berharap banyaknya renovasi yang dilakukan di Markas Besar TNI Angkatan Darat dapat menambah kenyamanan prajurit dalam menjalankan tugas mereka.
"Semua renovasi hingga pembangunan gedung baru di lingkungan Markas Besar Angkatan Darat diharapkan bisa membuat seluruh prajurit nyaman ketika bertugas serta menunjang seluruh tugas pokok TNI AD," ujar Kasad.