Koba, Bangka Tengah (ANTARA) - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mencatat sebanyak 6.307 pelamar calon aparatur sipil negara (CASN).
"Dari 6.307 pelamar tersebut, tercatat sebanyak 4.692 sudah terverifikasi administrasi (submit) sementara sisanya belum," kata Kepala BKPSDMD Bangka Tengah, Wahyu Nurrakhman di Koba, Minggu.
Pemkab Bangka Tengah tahun ini membuka sebanyak 625 formasi dengan rincian 267 formasi CPNS, 266 PPPK tenaga guru, dan 92 PPPK tenaga non teknis.
"Jadwal pendaftaran CASN/CPNSD diperpanjang hingga 26 Juli 2021, untuk memberikan kesempatan kepada pelamar dan juga untuk mengisi formasi yang belum ada pelamarnya," katanya.
Ia mengatakan, hingga sekarang masih ada beberapa formasi yang belum terisi yaitu formasi pengawas olahraga, analis pengembangan ekonomi perdesaan dan terapis gigi dan mulut.
Sementara itu berdasarkan data yang masuk di BKPSDMD Bangka Tengah formasi Ahli Pertama- Pranata Labolatorium Pendidikan menjadi pendaftar terbanyak yaitu sudah 394 orang yang sudah "submit" dengan total ada 17 formasi.
"Kemudian diikuti formasi Satpol PP untuk lulusan SMA/SMK juga menjadi pendaftar terbanyak yakni sebanyak 392 yang telah submit dengan total ada 5 formasi, dan Penyuluh pertanian sebanyak 363 orang yang telah submit dengan total ada 15 formasi," demikian Wahyu Nurrakhman .
Berita Terkait
958 pelamar calon ASN di Bangka Tengah lolos administrasi
30 September 2024 12:09
Pelamar CPNS Bangka Tengah 1.722 Orang
27 September 2014 21:30
Pelamar CPNS Bangka Tengah 1.174 Orang
16 September 2014 23:18