Koba, Babel (ANTARA) - Kepolisian Resor (Polres) Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mengantisipasi penyelundupan narkoba melalui Pelabuhan Sungaiselan.
"Pelabuhan Sungaiselan pintu masuk peredaran narkoba, ini perlu kita antisipasi," kata Kapolres Bangka Tengah AKBP Moch Risya Mustario di Koba, Kamis.
Ia mengatakan pihaknya melakukan penjagaan ketat di Pelabuhan Sungaiselan yang merupakan pelabuhan kecil melayani pelayaran Sungailselan-Palembang, Sumatera Selatan.
Baca juga: Kapolres: Sindikat narkoba di Bangka Tengah dikendalikan dari lapas
"Kami sudah berkoordinasi dengan pihak pelabuhan, termasuk dengan polisi perairan untuk memeriksa secara ketat barang dan orang yang masuk di pelabuhan tersebut," katanya.
Kapolres memerintahkan jajaran Polsek Sungaiselan untuk membantu pengamanan di pelabuhan.
"Kita sudah berkoordinasi dengan pelabuhan di Palembang dalam upaya memutus mata rantai peredaran narkoba," katanya.
Selain mengantisipasi masuknya narkoba dari pintu pelabuhan, kata dia, pihaknya berupaya mencegah masuknya virus COVID-19 dengan memeriksa kesehatan penumpang terutama melakukan tes antigen.
"Lalu lintas orang di Pelabuhan Sungaiselan tergolong tinggi, kita tidak ingin muncul klaster baru dari pelabuhan," katanya.