Belitung, Babel (ANTARA) - Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, memastikan stok sapi potong sebanyak 417 ekor di daerah itu cukup guna memenuhi kebutuhan masyarakat menjelang Idul Fitri 1443 Hijriah.
"Kami pastikan ketersediaan sapi potong cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat saat Idul Fitri 1443 Hijriah mendatang," kata Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Belitung, Destika Efenly di Tanjung Pandan, Selasa.
Menurut dia, jumlah sapi potong di tingkat peternak daerah itu saat ini tersedia sebanyak 417 ekor.
Ia mengatakan, sapi tersebut didatangkan dari luar daerah seperti Madura sebanyak 304 ekor, Bangka sebanyak 18 ekor serta milik peternak lokal setempat sebanyak 125 ekor.
"Sehingga kami pastikan ketersediaan sapi potong cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat saat Lebaran 2022," ujarnya.
Dirinya memperkirakan, permintaan masyarakat terhadap daging sapi segar pada momentum Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah meningkat mencapai 400 dibandingkan tahun sebelumnya sekitar 300 ekor.
Hal ini disebabkan sejumlah faktor diantaranya adalah kondisi perekonomian masyarakat yang mulai membaik setelah pandemi COVID-19 sehingga mempengaruhi konsumsi masyarakat.
"Kami perkirakan kebutuhan sapi potong mulai dari awal Ramadhan sampai Idul Fitri nanti sebanyak 300-400 ekor," katanya.
Kepala Bidang Peternakan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Belitung, Suparman di Tanjung Pandan, Selasa memastikan sebanyak 417 ekor sapi potong cukup memenuhi kebutuhan masyarakat di daerah itu menjelang Idul Fitri 1443 Hijriah.
"Kebutuhan masyarakat terhadap daging memang kami perkirakan meningkat, namun sudah kami antisipasi sehingga stok kami pastikan cukup," ujarnya.
Dikatakan dia, sebelum dilakukan pemotongan di Rumah Potong Hewan (RPH) setempat sapi tersebut telah melewati pemeriksaan kesehatan sehingga aman dan layak dikonsumsi oleh masyarakat.
"Pemeriksaan meliputi antemortem atau sebelum disembelih dan post mortem atau setelah sapi disembelih guna memastikan keamanan untuk dikonsumsi masyarakat," katanya.
Berita Terkait
Belitung pastikan stok sapi potong cukup hadapi Idul Fitri 1445 Hijriah
27 Maret 2024 12:20
Pj Gubernur Bangka Belitung pastikan stok daging sapi cukup untuk Idul Fitri
20 April 2023 11:15
Bangka Belitung tambah 3.000 ton pasokan daging sapi beku
3 April 2023 10:58
Pemkab Belitung Timur siapkan 2,5 ton daging sapi
18 April 2020 13:20
Pemkab Belitung optimalkan kegiatan pasar murah tekan inflasi
8 September 2023 17:10
Belitung buka pasar tani untuk meningkatkan pendapatan
9 Agustus 2023 12:26
Belitung atur pola pasokan ayam pedaging
5 Maret 2023 19:34
Belitung ditunjuk sebagai tuan rumah pertemuan ISPO
16 November 2022 17:23