Pangkalpinang (Antara Babel) - Tiga pelabuhan di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung pada November 2015 mengalami penurunan jumlah penumpang yang berangkat, satu pelabuhan mengalami peningkatan, sedangkan di satu pelabuhan sama sekali tidak ada pemberangkatan.
"Penurunan terjadi di Pelabuhan Belinyu, Kabupaten Bangka sebesar 62,08 persen, Pelabuhan Tanjungpandan Kabupaten Belitung 8 persen dan Pelabuhan Tanjung Kalian Kabupaten Bangka Bart 5,87 persen," kata Kepala Badan Pusat Statistik Babel Herum Fajarwati di Pangkalpinang, Rabu.
Sementara itu, kata dia, Pelabuhan Pangkalbalam, Kota Pangkalpinang mengalami peningkatan jumlah penumpang sebesar 3,01 persen, sedangkan Pelabuhan Manggar Kabupaten Belitung Timur tidak ada keberangkatan penumpang sama sekali.
"Secara keseluruhan penumpang yang berangkat 9,97 ribu orang atau turun cukup signifikan yaitu 5,09 persen dibanding sebelumnya sebesar 10,51 ribu orang," katanya.
Ia mengatakan, jumlah penumpang yang datang menggunakan jalur angkutan laut di provinsi itu sebesar 10,99 ribu orang atau berkurang 17,61 persen dibanding sebelumnya 13,34 ribu orang.
Penurunan kedatangan penumpang terjadi pada Pelabuhan Tanjung Kalian sebesar 30,44 persen, di Pelabuhan Belinyu 23,73 persen, dan Pelabuhan Tanjungpandan 15,76 persen.
Sementara di Pelabuhan Pangkalbalam mengalami peningkatan jumlah penumpang sebesar 10,41 persen atau menjadi 3,25 ribu orang dibanding sebelumnya 3,19 ribu orang, sedangkan di Manggar tidak ada kedatangan penumpang sama sekali.