Jakarta (ANTARA) - Sederet judul film yang yang hadir di My French Film Festival (My FFF) 2024 kini dapat disaksikan secara daring di Indonesia melalui KlikFilm, seiring layanan streaming itu kembali menjadi partner resmi festival film tahunan yang diselenggarakan oleh UniFrance.
Seperti diungkap melalui keterangan tertulis, Senin (22/1), film Prancis terbaru dan terbaik ini mulai dari drama, komedi, thriller, hingga dokumenter.
Film-film yang dimaksud antara lain "Junkyard Dog", "Spare Keys", "Best In The Jungle", "The Lost Boys", "Fairplay", "The Great Arc, Girls and Dogs", "The Fight Is The End", "Turkey Jeane", "Life In Canada".
Kemudian "The Green Perfume", "Polaris", "Stampede", "Super Drunk", "Cuddle", "Under Dog", "Summer Holydays", "Oasis", "Fast", "Atomic Chicken", "In The Dance", "Two Friends", "To Be Sisters", "Jane B for Agnes V", dan "No Dogs Or Italians Allowed".
"My French Film Festival 2024 menghadirkan beragam film Prancis yang menarik untuk disaksikan. Kami berharap, para pengguna KlikFilm dapat menikmati film-film ini dan mengenal lebih dekat sinema Prancis," kata Direktur KlikFilm Frederica.
My French Film Festival 2024 berlangsung sejak 19 Januari hingga 19 Februari 2024.
Berita Terkait
Piala Eropa 2024 - FFF dipastikan tetap pertahankan Deschamps sebagai pelatih Prancis
11 Juli 2024 08:37
Rekomendasi tontonan sepanjang Januari di KlikFilm
4 Januari 2023 14:44
Sinopsis singkat Film "Titane" hingga "Bergman Island" yang akan tayang di KlikFilm
2 November 2021 11:01
Lyodra dan Disney berkolaborasi untuk soundtrack film "Moana 2"
14 November 2024 18:14
Film "keajaiban air mata wanita" dijadwalkan tayang tahun 2025
13 November 2024 09:12
Film "Bila Esok Ibu Tiada" akan ditayangkan mulai 14 November 2024
31 Oktober 2024 14:54
Tom Holland kembali di "Spider-Man 4" rilis Juli 2026
26 Oktober 2024 11:04
Film "Aku Jati, Aku Asperger" akan ditayangkan mulai 31 Oktober
24 Oktober 2024 14:24