Pangkalpinang (ANTARA) - Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Safrizal ZA turut merayakan Chinese New Year 2024 atau tahun baru Imlek 2024 di Swiss-Belhotel Pangkalpinang bersama Pj Walikota Pangkalpinang, Dandrem 045/GAYA dan Wakapolresta Pangkalpinang.
"Saya berpartisipasi ikut merayakan imlek sebagai perwujudan solidaritas kepada semua kelompok masyarakat termasuk etnis Tionghoa di Babel karena populasi warga Tionghoa itu cukup banyak dan tumbuh signifikan," katanya usai menikmati Imlek Dinner yang disediakan Swiss-Belhotel Pangkalpinang, Jumat malam.
Pj Gubernur Safrizal mengatakan Babel sebagai salah satu provinsi di Indonesia yang memiliki tingkat solidaritas pembaruan yang cukup tinggi di Indonesia. Oleh karena itu pemerintah daerah terus berharap harmonisasi dan toleransi ini selalu terjaga.
Selain itu, Ia berharap pada perayaan Imlek ini masyarakat dapat menjaga ketertiban umum, agar kondusifitas menjelang Pemilu 2024 yang tinggal beberapa hari lagi dapat diwujudkan.
"Tingkatkan persatuan, kesatuan harmonisasi, toleransi dan kerukunan antar sesama masyarakat sehingga suasana Babel tetap kondusif dalam segala hal. Gong ci fa coi, bagi semua yang merayakan Imlek," ujarnya.
Hongki, salah sagu tokoh Tionghoa yang mendampingi Pj Gubernur Safrizal ZA menambahkan, bagi warga Tionghoa, makna gong xi fa coi itu adalah menyambut keberuntungan dan rezeki.
"Orang China itu identik dengan rejeki karena doa orang China tidak ada yang lain selain mendoakan kesehatan dan rejeki," ujarnya.
Berita Terkait
Anggota DPR Fraksi Gerindra ajak masyarakt Babel datang ke TPS
26 November 2024 12:14
Pj Gubernur Babel resmikan gedung Public Safety Center 119
25 November 2024 20:01