Tanjung Pandan, Belitung (ANTARA) - Pengurus Yayasan Kelenteng Sijuk, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, membagikan sebanyak 65 paket bingkisan Idul Fitri 1445 Hijriah kepada masyarakat Muslim di wilayah sekitar Kelenteng Sijuk.
Ketua Yayasan Kelenteng Sijuk, Dedi Hernandie di Sijuk, Sabtu mengatakan kegiatan ini dilaksanakan untuk meningkatkan dan memupuk semangat serta rasa toleransi antar umat beragama di wilayah itu.
"Kami senang sekali di momentum menyambut Idul Fitri 1445 Hijriah Yayasan Kelenteng Sijuk bisa berbagi bingkisan lebaran kepada masyarakat Muslim di wilayah sekitar Kelenteng," katanya.
Dedi Hernandie menjelaskan, paket bingkisan Idul Fitri 1445 Hijriah berupa minuman tersebut dibagikan kepada sebanyak 65 warga Muslim yang berdomisili di wilayah sekitar Kelenteng Sijuk.
"Masyarakat Muslim di wilayah Kelenteng Sijuk juga dengan senang hati menerima bingkisan Idul Fitri 1445 Hijriah dari kami yang menandakan bahwa rasa toleransi masyarakat di sini cukup tinggi dan terjaga dengan baik," ujarnya.
Disampaikannya, Kelenteng Sijuk merupakan Kelenteng tertua di Pulau Belitung yang berdiri pada tahun 1815 lalu.
Selain itu, lanjut Dedi Hernandie, tidak berjarak jauh dari lokasi Kelenteng Sijuk juga berdiri Masjid Al-Ikhlas sebagai masjid tertua di Pulau Belitung dibangun pada tahun 1817 atau berselang dua tahun selepas berdirinya Kelenteng Sijuk.
"Sehingga tentunya al ini merepresentasikan sebuah semangat kerukunan dan toleransi antar umat beragama di Kecamatan Sijuk yang masih terjaga dan terpelihara dengan baik sampai saat ini," katanya.
Ia berharap, paket bingkisan Idul Fitri 1445 Hijriah tersebut dapat bermanfaat bagi penerimanya.
"Semoga bantuan paket bingkisan Idul Fitri 1445 Hijriah yang kami bagikan bisa bermanfaat bagi masyarakat Muslim di sekitar Kelenteng Sijuk yang akan berlebaran beberapa hari lagi," ujarnya.