Tanjung Pandan, Belitung (ANTARA) - Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas IV Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, siap melayani arus balik Lebaran 2024 melalui pelabuhan Tanjungpandan.
"Jajaran KSOP Kelas IV Tanjung Pandan siap melayani arus mudik Lebaran 2024," kata Kepala KSOP Kelas IV Tanjung Pandan, Syaiful Anwar di Tanjung Pandan, Jumat.
Menurut dia, puncak arus balik Lebaran 2024 di daerah itu diprediksi akan berlangsung pada Minggu (14/4) dan Senin (15/4) mendatang.
"Hal ini dikarenakan masa libur kerja dan sekolah dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah telah berakhir sehingga masyarakat akan kembali pulang ke kotanya masing-masing," ujarnya.
Disampaikannya, arus mudik Lebaran 2024 di pelabuhan Tanjung Pandan dilayani oleh kapal cepat Express Bahari 3 E rute pelabuhan Tanjung Pandan dan dua kapal Ro-Ro KM. Salvia dan KM. Sawita rute Jakarta maupun Pangkal Balam.
"Para pemudik akan dilayani dengan kapal yang sama seperti arus mudik Lebaran 2024 kemarin," katanya.
Ia menjelaskan, pergerakan para pemudik arus balik Lebaran 2024 di pelabuhan Tanjung Pandan mulai terasa pada hari ini.
Petugas posko Angkutan Lebaran 2024 mencatat jumlah pemudik yang berangkat menggunakan kapal cepat Express Bahari 3 E menuju pelabuhan Pangkal Balam pada, Jumat (12/4) sebanyak 182 penumpang.
"Kami prediksikan jumlah pemudik akan terus meningkat sampai beberapa hari ke depan," ujarnya.
Ia mengimbau kepada para pemudik agar tetap mengutamakan keselamatan dalam perjalanan kembali ke daerahnya masing-masing.
"Tetap mengutamakan keselamatan jangan terburu-buru apalagi tergesa-gesa utamakan mudik selamat dan balik selamat," katanya.
Berita Terkait
Lapas Tanjung Pandan temukan barang terlarang dalam blok
15 November 2024 16:04
Lapas Tanjung Pandan gelar razia narkotika dukung Asta Cita Presiden
14 November 2024 14:12
Harga pangan di Tanjung Pandan stabil awal November
9 November 2024 13:26
Cawagub Babel Hellyana blusukan ke pasar Tanjung Pandan
19 Oktober 2024 16:48
Menkeu Sri Mulyani motivasi pelajar SMA Negeri 1 Tanjung Pandan
7 Oktober 2024 10:18
Kakanwil Kemenkumham Babel apresiasi capaian kinerja Lapas Tanjungpandan
30 September 2024 19:39
Kemenkumham Babel minta imigrasi Tanjung Pandan cegah TPPO lintas negara
29 September 2024 20:03
Hendra Caya-Sylpana pilih deklarasi di Gedung Nasional Tanjung Pandan karena bersejarah
20 September 2024 12:42