Jakarta (ANTARA) - Oknum anggota polisi Polresta Manado, Sulawesi Utara, ditemukan tewas dengan luka tembak di dalam sebuah mobil di Jalan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, dan diduga melakukan bunuh diri.
"Iya betul. Bukan penembakan ya. Tapi bunuh diri," kata Kapolres Metro Jaksel Kombes Pol Ade Rahmat Idnal saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat.
Menurut dia, oknum anggota Polresta Manado berpangkat Brigadir itu diduga menembakkan diri menggunakan senjata api.
"Iya bunuh diri menembak kepalanya menggunakan senpi (senjata api)," tuturnya.
Kombes Pol Ade Rahmat belum merinci kronologi kejadian secara pasti, karena petugas masih mendalami kasus tersebut, dan akan disampaikan ke media setelah lengkap.
Berita Terkait
Jumlah tersangka kasus judol libatkan Komdigi jadi 23 orang
19 November 2024 14:40
Polisi tetapkan 22 tersangka dalam kasus judol libatkan oknum Komdigi
16 November 2024 23:03
Dugaan penipuan bisnis berlian, Reza Artamevia dilaporkan ke Polisi
15 November 2024 21:23
Polda Metro kerahkan 2.500 personel amankan laga Indonesia vs Jepang
15 November 2024 11:50
Polisi sita Rp2,6 miliar dari istri buronan judi online yang libatkan Komdigi
12 November 2024 17:39
Polisi telah tetapkan 18 tersangka kasus judol
11 November 2024 14:48
Polisi kembali tangkap dua tersangka kasus judol yang libatkan Komdigi
10 November 2024 19:25
Polisi periksa 14 tersangka kasus judi online yang libatkan Komdigi
2 November 2024 14:00