Pangkalpinang (ANTARA) - Aksi nyata Sinergi Bagi Negeri PT Astra Honda Motor (AHM) bersama Honda Babel terus eksis berkontribusi dalam implementasi aktivitas ESG (Enviromental, Social and Governance).
Aktivitas ini terbentuk dalam program Green Kalcer dengan mengajak sejumlah jurnalis hingga vlogger dan komunitas motor Honda yang tergabung paguyuban Ikatan Motor Honda Babel (IMHB) melakukan bersih-bersih area sekitaran Pantai Koala, pada Sabtu, 29 Juni 2024.
Corporate Communication Manager Honda Babel, Suryanto mengatakan, kegiatan ini sejalan dengan program pemerintah untuk berkontribusi aktif dalam bidang lingkungan.
"Aktivitas bersih-bersih lingkungan ini diharapkan kedepannya bisa terus berkelanjutan kedepannya dan bisa menggait serta berkolaborasi lebih banyak lagi, terutama dengan masyarakat luas," ucap Suryanto di Pangkalpinang, Minggu.
Hampir sekitar 60 peserta hadir mengikuti kegiatan tersebut. Walaupun saat menuju lokasi diterpa hujan deras, tidak mengurangi semangat dan antusias peserta untuk mengikuti aksi nyata kolaborasi Satu Hati yang sudah dicanangkan.
Honda Babel juga berkolaborasi dengan beberapa Pemuda Peduli Lingkungan Asri dan Bersih (Pepelingasih) yang dibentuk Kemenpora dalam memperbaiki lingkungan terutama dalam hal penanganan sampah.
Upaya ini disebutkan tidak hanya memperkuat citra perusahaan sebagai entitas yang peduli lingkungan, tetapi juga dapat memberikan dampak positif nyata bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.