Pangkalpinang (ANTARA) - Rangkuman peristiwa di Bangka Belitung pada Minggu (6/10) yang menarik dibaca kembali, dari Pendiri TIKI dan JNE hadirkan masjid Nur'aini untuk warga Desa Kurau Barat hingga Pjs Bupati Belitung Timur ajak tokoh agama ciptakan pilkada yang kondusif.
Selain itu ada berita menarik lainnya, di antaranya:
1. Pendiri TIKI dan JNE hadirkan masjid Nur'aini untuk warga Desa Kurau Barat
Pendiri PT. Citra Van Titipan Kilat (TIKI) dan PT. TIKI Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) Hj.Nuraini Soeprapto bersama Pj Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Sugito meresmikan Masjid Nur'alni untuk masyarakat Desa Kurau Barat, Koba, Kabupaten Bangka Tengah.
Berita selengkapnya klik di sini
2. Bawaslu Belitung laksanakan patroli siber Pilkada 2024
Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, melaksanakan kegiatan patroli siber guna mengawasi konten kampanye Pilkada 2024 di media sosial.
Berita selengkapnya klik di sini
3. BPBD Belitung distribusikan 1,2 ton beras ke Pulau Gresik
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mendistribusikan bantuan beras sebanyak 1,2 ton kepada masyarakat Pulau Gresik, Kecamatan Selat Nasik, yang menjadi korban musibah angin puting beliung.
Berita selengkapnya klik di sini
4. Pj Wako Pangkalpinang nilai adanya potensi kantong parkir di pasar Irian
Penjabat Walikota Pangkalpinang, Budi Utama menilai adanya potensi kantong parkir di Pasar Irian yang dapat menambah pendapatan asli daerah (PAD) kota itu.
Berita selengkapnya klik di sini
5. Pjs. Bupati Belitung Timur ajak tokoh agama ciptakan pilkada kondusif
Pjs Bupati Belitung Timur, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Asmawa Tosepu mengajak para tokoh agama untuk menciptakan suasana pesta demokrasi yang kondusif.
Berita selengkapnya klik di sini
Bangka Belitung kemarin
Masjid untuk Desa Kurau Barat hingga tokoh agama diminta ciptakan pilkada yang kondusif
Senin, 7 Oktober 2024 5:39 WIB