Pangkalpinang (ANTARA) - Rangkuman peristiwa di Bangka Belitung pada Kamis (31/7) yang menarik dibaca kembali, dari Lapas - KPU Pangkalpinang sosialisasikan paslon pilkada ulang hingga BPBD Babel tangani kebakaran lahan 21,86 hektare.
Selain itu ada berita menarik lainnya, di antaranya:
1. Lapas - KPU Pangkalpinang sosialisasikan paslon pilkada ulang
Lapas Narkotika bersama KPU Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menyosialisasikan empat pasangan calon (paslon) wali kota dan wakil kota peserta pemilihan kepala ulang yang akan digelar pada 27 Agustus 2025.
Berita selengkapnya klik di sini
2. BPBD Babel tangani kebakaran lahan 21,86 hektare
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) selama Januari hingga Juli 2025 telah menangani kebakaran lahan dan hutan (karhutla) seluas 21,86 hektare, sebagai gerak cepat BPBD mengantisipasi karhutla lebih luas selama musim kemarau di daerah itu.
Berita selengkapnya klik di sini
3. Tim gabungan Polda Babel evakuasi warga hilang di kebun kepala sawit
Tim gabungan dari Unit Iden Satuan Reskrim Polres Bangka dan Polsek Merawang dibantu Tim K-9 Polda Kepulauan Bangka Belitung (Babel) mengevakuasi warga yang sebelumnya dinyatakan hilang di kebun kelapa sawit di Desa Rinding Panjang Merawang Bangka, atas nama Muhidin Latif (74), dalam kondisi meninggal dunia.
Berita selengkapnya klik di sini
4. Pemkab Bangka Tengah optimalkan Program Genting untuk tekan stunting
Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mengoptimalkan pelaksanaan Program Gerakan Orang Tua Asuh Cegah Stunting (Genting) sebagai langkah strategis menekan angka stunting di daerah itu
Berita selengkapnya klik di sini
5. Ketua Bawaslu Pangkalpinang: Pembentukan PTPS masih berproses
Pembentukan Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) Bawaslu Kota Pangkalpinang masih berproses di 7 kecamatan yang ada dan didasarkan sesuai dengan surat Bawaslu Republik Indonesia pada Tanggal 18 Juli 2025 dengan Nomor B-326/KP.01/K1/07/2025 perihal mekanisme pembentukan Pengawas Tempat Pemungutan
Berita selengkapnya klik di sini
