Pangkalpinang (Antara Babel) - Pemerintah Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung kembali meraih penghargaan tingkat nasional dari Kemenkumham RI atas kepedulian terhadap hak asasi manusia (HAM).
Wali Kota Pangkalpinang, M Irwansyah melalui pesan tertulis yang diterima di Pangkalpinang, Minggu, mengatakan penghargaan itu diberikan Kemenkumham karena Pangkalpinang dinilai peduli terhadap HAM melalui program 10 ribu kartu BPJS gratis bagi warga tidak mampu.
"Dengan diraihkanya penghargaan ini, kami akan terus berupaya melakukan pelayanan yang bersentuhan dengan prinsip-prinsip HAM. Penghargaan yang diterima hari ini, merupakan yang ketiga kalinya Kota Pangkalpinang sebagai kota peduli HAM," katanya.
Dia mengatakan, dengan diterimanya penghargaan dari Kemenkumham tersebut, akan dijadikan motivasi sekaligus evaluasi untuk benar-benar memberikan pelayanan bagi masyarakat dengan berbasis HAM, terutama program prioritas terhadap rakyat yang tidak mampu.
"Kami telah memberikan sebanyak 10 ribu kartu BPJS gratis dalam bentuk peserta bantuan iuran (PBI) kepada warga Kota Pangkalpinang yang tidak mampu. Kami juga mendapatkan juara 1 JKN Award atas pelayanan yang berkonsep HAM," ujarnya.
Sebelumnya, pada Selasa (5/12), Pemerintah Kota Pangkalpinang berhasil meraih penghargaan Predikat Kepatuhan Terhadap Standar Pelayanan Publik dari Ombudsman RI.
Selanjutnya pada Rabu (6/12), Pemkot Pangkalpinang kembali meraih tiga penghargaan sekaligus dari Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) dan Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) bersama Kellog Innovation Network (KIN) ASEAN 2017.
Berita Terkait
Wanda Harra dilaporkan ke polisi atas tuduhan penistaan agama
25 Juli 2024 08:47
Ambisi tunggal putra masih berlanjut usai rebut gelar juara di Istora
11 Februari 2023 15:05
Final Indonesia Masters 2023: Pelatih tunggal putra bangga atletnya ciptakan "All Indonesia Final"
29 Januari 2023 11:13
Aktor Irwansyah meninggal? Cek Faktanya!
23 Maret 2021 08:25
Pangdam I/BB: penanganan wabah COVID-19 tidak hanya tugas pemerintah
10 Juli 2020 06:53
Pangdam I/BB berangkatkan Satgas Aparat Teritorial
27 Juni 2020 05:51
Wali Kota Pangkalpinang Raih Tiga Penghargaan KIN ASEAN 2017
7 Desember 2017 23:03
Pemkot Pangkalpinang Membina Atlet Secara Berjenjang
25 September 2017 21:08