Sungailiat (Antara Babel) - Wakil Bupati Bangka, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Rustamsyah meminta seluruh guru sekolah dasar hingga lanjutan atas untuk lebih kreatif dan inovatif.
"Saya minta kepada semua guru mulai dari tingkat sekolah dasar (SD) sampai SMA sederajat agar mempunyai kreatifitas dan inovatif dengan tujuan meningkatkan mutu pendidikan, jangan semuanya harus menunggu perintah terlebih dahulu dari atasannya," katanya di Sungailiat, Jumat.
Begitu pula halnya seorang kepada sekolah, kata dia, harus mampu sebagai manager satuan pendidikan serta handal dalam mengelola fungsi manajerial dan kepemimpinan.
"Tercapainya mutu pendidikan selain dari kualitas pendidik atau guru serta sarana pendukung lainnya juga diimbangi dengan kekompakan di lembaga pendidikan itu," katanya.
Menurutnya, Kepala Sekolah selalu bersinergi dengan pengawas, guru dan tata usaha serta pemangku kepentingan pendidikan dalam rangka pencapaian standar pendidikan nasional yang telah ditetapkan oleh pemerintah.
"Begitu juga pegawas sekolah, saya meminta harus dapat menjalankan fungsinya sebagai pemantau, penilai, pengarah yang sanggup menghasilkan berbagai rekomendasi perbaikan mutu," jelasnya.
Diakuinya, beban dan tanggung jawab seorang guru atau yang terlibat dalam dunia pendidikan sangat berat, disamping menciptakan generasi yang berkualitas juga dituntut mampu mendidik generasi yang bermoral.
"Untuk itu saya berharap semua komponen masyarakat mulai dari lingkungan keluarga dan lingkungan masyarakat umum untuk bersama - sama mendukung program pemerintah dalam peningkatan pendidikan," katanya.
Inovasi dan kreatifitas guru kata dia, menjadi penting dilakukan untuk mendapatkan terobosan baru mengenai peningkatan pendidikan.
"Seorang guru dapat memberikan kegiatan esktra pendidikan kepada anak didiknya agar ebih terampal dan berkualitas," jelasnya.
Berita Terkait
PT Timah - Sekawan latih guru se-Bangka Selatan ciptakan karya ilmiah
14 Desember 2024 09:37
Timah mengajar tingkatkan kompetensi guru Bangka Selatan
12 Desember 2024 17:37
Guru Besar Unhan: Antara Heritage Center perlu diketahui masyarakat
6 Desember 2024 15:31
Kemenag anggarkan Rp897 miliar untuk insentif guru non PNS
3 Desember 2024 14:50
Bupati Bangka Tengah: Guru berperan besar bentuk karakter anak
29 November 2024 17:31
Menkeu jamin APBN digunakan untuk peningkatan kesejahteraan guru
29 November 2024 10:18
Presiden Prabowo: Setiap rupiah milik rakyat harus dinikmati oleh rakyat
28 November 2024 21:01
Prabowo umumkan dana kesejahteraan guru 2025 naik jadi Rp81,6 triliun
28 November 2024 20:58