Peluang Partai Golongan Karya (Golkar) untuk merebut kursi Ketua DPRD Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sudah tertutup, karena kalah bersaing dalam perolehan kursi dan suara dalam pemilu serentak pada 17 April 2019.

Hasil rapat pleno PPK yang dihimpun Antara, Rabu, partai berlambang pohon beringin ini hanya mampu meraih empat kursi DPRD dengan total perolehan suara sebanyak 16.540 suara.

Perolehan suara dan kursi tersebut di luar ekspektasi Partai Golkar yang menargetkan meraih enam kursi atau target aman untuk mempertahankan kembali kursi Ketua DPRD.

Peluang kursi Ketua DPRD Bangka Tengah sudah dapat dipastikan direbut Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) karena berhasil meraih lima kursi dengan perolehan suara sebanyak 18.558.

Kondisi yang sama juga dialami Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dimana sebelumnya mendominasi perolehan suara dan kursi sehingga berhak mendapatkan kursi wakil ketua namun harus lepas dan direbut Partai Nasdem yang di luar dugaan meraih 13.968 suara dan merebut tiga kursi DPRD.

Sementara Partai Gerindra kendati sama-sama meraih tiga kursi DPRD Bangka Tengah, namun kalah dalam perolehan suara dengan Partai Nasdem. Gerindra Bangka Tengah meraih total suara 11.119, sementara Nasdem meraih 13.968 suara.

Partai Demokrat juga di luar dugaan melejit dalam perolehan suara. Partai Demokrat berhasil menjadi "kuda hitam", meraih dua kursi dan posisi ketujuh dalam perolehan suara yaitu 5.687.

Partai Demokrat Bangka Tengah berhasil menyalip PKB dan PKS dalam perolehan suara. PKB hanya mampu meraih 5.472 suara, sementara PKS sebanyak 4.677 suara.

Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang sebelumnya berhasil merebut kursi wakil ketua DPRD, sekarang berada di posisi lima perolehan suara yaitu sebanyak 9.592.

Posisi enam perolehan suara diraih Partai Amanat Nasional (PAN) sebanyak 7.835 suara, urutan tujuh ditempati Partai Demokrat sebesar 5.687 suara, disusul PKB sebanyak 5.472 suara dan posisi terendah perolehan suara adalah PKS sebanyak 4.677 suara.

Pewarta: Ahmadi

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019