Koba, Bangka Tengah (ANTARA) - Kepolisian Resor Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menyalurkan sebanyak 130 paket sembilan bahan pokok kepada warga yang ekonominya terdampak pandemi COVID-19.
"Ini bentuk kepedulian sosial kami kepada masyarakat yang ekonominya mungkin mengalami penurunan akibat pandemi virus corona baru," kata Kapolres Bangka Tengah AKBP Slamet Ady Purnomo di Koba, Jumat.
Ia menjelaskan penyaluran sembako tersebut mengambil momentum HUT Bhayangkara Ke-75 dengan tajuk bakti sosial berbagi.
"Sasaran pembagian sembako di antaranya tukang ojek, petugas kebersihan, juru parkir, para lanjut usia dan ibu yang memiliki balita," jelasnya.
Dalam kesempatan itu, pihaknya juga sekaligus menyosialisasikan protokol kesehatan COVID-19 dan mengajak masyarakat untuk mengikuti program vaksinasi.
"Kami juga akan menggelar kegiatan vaksinasi massal pada Sabtu (26/6) di Mapolres Bangka Tengah dan Puskesmas Koba," ujarnya.
Kegiatan vaksinasi itu terbuka untuk seluruh masyarakat yang belum divaksin terutama mereka yang sudah mengantongi KTP atau umur minimal 18 tahun.
"Vaksin massal ini dalam rangka membantu pemerintah dalam melakukan percepatan pelaksanaan program vaksinasi secara nasional," ujarnya.
Berita Terkait
Polres Bangka Tengah dukung program ketahanan pangan nasional
21 November 2024 16:23
Polres Bangka Tengah antisipasi penyelewengan distribusi pupuk
20 November 2024 21:34
Polres Bangka Tengah sosialisasikan aturan lalu lintas di gereja
20 Oktober 2024 22:13
Polres-Pemkab Bangka Tengah tanam bibit pohon di lahan kritis
18 Oktober 2024 08:42
Polisi Bangka Tengah proses hukum penambang bijih timah liar
14 Oktober 2024 09:16
Polres Bangka Tengah perkuat Satkamling ciptakan pilkada damai
2 Oktober 2024 23:59
Polres Bangka Tengah kampanyekan pemilu damai lewat Jumat Curhat
22 September 2024 21:21
Polres Bangka Tengah kampanyekan pemilu damai lewat Jumat Curhat
22 September 2024 20:12