Sungailiat, Bangka (ANTARA) - Satuan Gugus Tugas (Satgas) COVID-19 Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mencatat sebanyak 17.731 lanjut usia (lansia) di daerah itu telah memperoleh layanan vaksinasi dosis pertama.
"Sampai akhir Maret 2022, terdata 17.731 orang lanjut usia sudah memperoleh layanan vaksin dosis pertama," kata Juru Bicara Satgas COVID-19 Kabupaten Bangka Boy Yandra di Sungailiat, Sabtu.
Tercapainya layanan vaksinasi dosis pertama kelompok lansia 17.731 orang atau sekitar 77,13 persen dari sasaran sebanyak 22.988 orang, sedangkan dosis kedua tercapai 15.024 orang atau 65.36 persen serta penguat sebanyak 2.633 lansia atau 11,45 persen.
"Ribuan sasaran kelompok lanjut usia itu tersebar di 62 desa (delapan kecamatan) di Kabupaten Bangka," ujarnya.
Dia optimistis angka capaian vaksin di kelompok lansia, baik dosis pertama, kedua dan dosis pelengkap mengalami penambahan, karena layanan gerai vaksin masih terus dibuka setiap hari.
"Saya ingatkan bagi warga yang memiliki anggota keluarga lanjut usia dan belum memperoleh layanan vaksin hendaknya segera dibantu untuk mendapatkan vaksin di gerai terdekat," katanya.
Dari awal Januari sampai akhir Maret 2022, kata Boy Yandra, puluhan pasien terkonfirmasi positif COVID-19 meninggal dunia dan rata-rata belum memperoleh vaksin.
"Meskipun angka sebaran kasus COVID-19 menurun, saya ingatkan masyarakat tidak boleh lengah harus tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan," ujarnya.