Sungailiat (ANTARA) - Realisasi layanan vaksinasi penyakit mulut dan kuku (PMK) dosis kedua di Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mencapai 1.498 sapi dari jumlah populasi sebanyak 2.200 sapi.
"Sampai hari ini tercatat capaian layanan vaksinasi PMK dosis dua sebanyak 1.498 ekor sapi tersebar di delapan wilayah kecamatan," kata Kepala Bidang Peternakan Dinas Pangan dan Pertanian Kabupaten Bangka Budiyanto di Sungailiat, Kamis.
Dia mengatakan, pihaknya terus menggencarkan layanan vaksin dosis kedua untuk mencapai target yang telah ditetapkan.
Layanan vaksin PMK dosis pertama di Kabupaten Bangka sementara waktu ditunda karena sudah tercapai sebanyak 1.826 ekor sapi atau melampaui target nasional yang ditetapkan sebanyak 1.800 ekor sapi.
"Saya optimis layanan vaksin PMK dosis kedua mampu tercapai target seperti halnya capaian vaksin dosis pertama PMK," kata dia.
Layanan vaksin dosis pertama sebanyak 1.826 ekor sapi tersebut masing - masing di Kecamatan Sungailiat sebanyak 308 ekor di Kecamatan Merawang sebanyak 220 ekor sapi.
Kemudian, di Kecamatan Riau Silip sebanyak 220 ekor sapi di Kecamatan Belinyu 207 ekor sapi, di Kecamatan Pemali sebanyak 285 ekor sapi, di Puding Besar 73 ekor sapi vaksin pertama. Mendo Barat sebanyak 271 ekor sapi serta di Kecamatan Bakam sebanyak 242 ekor sapi.
Untuk layanan vaksin PMK dosis pertama di Kabupaten Bangka sementara waktu ditunda karena fokus memberikan layanan vaksin kedua yang angka capaian masih di bawah target yang ditetapkan.
Dikatakan, pihaknya berhasil menangani kasus PMK yang selama ini terjadi dan wilayah Kabupaten Bangka ditetapkan zero PMK.
Berita Terkait
Bangka Tengah targetkan 4.100 sapi divaksin PMK dosis tiga
17 Maret 2023 22:25
Bangka Tengah gelar vaksin PMK dosis tiga
13 Maret 2023 18:46
70 persen sapi di Bangka Tengah sudah divaksin PMK
25 Februari 2023 20:04
Pemerintah Bangka lanjutkan program vaksinasi PMK dosis tiga
14 Januari 2023 10:10
Pemprov Bangka Belitung distribusikan 16.565 dosis vaksin PMK
12 November 2022 10:33
Capaian vaksin PMK di Kabupaten Bangka lampaui target nasional
4 November 2022 17:37
Satgas: 16.051 ternak di Bangka Belitung telah disuntik vaksin PMK
4 November 2022 10:27
Pemprov Bangka Belitung terima 32.800 dosis vaksin PMK
19 Oktober 2022 14:01