Toboali, Bangka Selatan (ANTARA) - Bupati Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Riza Herdavid membuka secara langsung acara Kemilau Pesona daerah setempat pada Sabtu (21/10) di Pantai Nek Aji Toboali.
"Mari seluruh masyarakat Kabupaten Bangka Selatan untuk ikut aktif dalam acara ini yang bertemakan “Pesona Warisan Budaya.” yang akan dilaksanakan selama dua hari ini,"kata dia di Toboali, Sabtu (21/10).
Disampaikannya acara event ini lebih dari sekedar festival, ini adalah platform ekspresi dan kreativitas, terutama bagi generasi muda milenial yang aktif dalam berkarya dan berkontribusi pada bidang ekonomi kreatif.
"Bangka Selatan memiliki pesona alam yang luar biasa, dengan pantai yang indah, kekayaan bawah laut yang memukau, dan warisan budaya yang beragam,"kata dia.
Menurut Politisi Muda PDIP Bangka Selatan ini dalam membentuk paket lengkap pada event kali ini tentu dapat menarik para wisatawan untuk kembali ke daerah yang penuh pesona ini.
"Melalui event ini tentu akan menimbulkan efek positip bagi daerah ini mulai dari pelaku UMKM hingga para wisatawan yang berkunjung ke daerah ini,"katanya.
Dirinya berharap acara ini menjadi agenda tahunan dalam mendukung ekonomi kreatif, dan memperkuat pariwisata daerah yang pada akhirnya akan memberikan kesejahteraan bagi masyarakat setempat dan menjaga alam dan budaya.
"Mari kita semua menikmati acara ini dan mengenal seni dan budaya daerah ini serta mengeksplorasi pesona wisata Bangka Selatan sehingga sektor pariwisata dapat berkembang dan dapat mensejahterakan masyarakat,"harapnya.
Berita Terkait
Bangka Belitung kemarin, Pesona Kemilau Bangka Selatan hingga pencabutan ijin HTI
29 Juli 2024 05:52
Perputaran ekonomi Kemilau Pesona Bangka Selatan mencapai miliaran rupiah
28 Juli 2024 16:07
Kemilau Pesona Bangka Selatan bantu tingkatkan pendapatan pelaku UMKM
28 Juli 2024 10:54
Bangka Selatan lestarikan kebudayaan Janur Kuning lewat lomba
25 Juli 2024 14:14
Bangka Selatan santuni 1.000 anak yatim
24 Juli 2024 21:55
Kemilau Pesona Bangka Selatan geliatkan ekonomi pelaku UMKM
22 Juli 2024 20:13
DKUKMINDAG siapkan 100 stand UMKM di event Kemilau Pesona Bangka Selatan
12 Juli 2024 14:35
Bupati ajak masyarakat ramaikan event Kemilau Pesona Bangka Selatan
12 Juli 2024 14:10