Toboali, Babel (ANTARA) - Polisi Perairan (Polair) Polres Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menggelar patroli dan meningkatkan pengamanan di kawasan perairan Laut Sukadamai, Kota Toboali, untuk mencegah aktivitas penambangan biji timah liar.
"Patroli ini merupakan tindak lanjut dari kesepakatan dengan PT Timah Tbk untuk menghentikan penambangan biji timah tanpa izin di kawasan IUP perusahaan negara itu," kata Kasat Polair Polres Bangka Selatan Ipda Reno Iskandar, di Toboali, Senin.
Dia mengatakan patroli di Laut Sukadamai tersebut melibatkan tim gabungan terdiri TNI, Polri dan Divisi PAM PT Timah Tbk.
"Sebelumnya kita sudah menyosialisasikan dan mengingatkan pemilik alat produksi timah yang beroperasi tanpa mengantongi surat perintah kerja (SPK) untuk menghentikan kegiatan," ujarnya.
PT Timah Tbk berupaya menertibkan aktivitas penambang liar di wilayah izin usaha penambangan (IUP) itu karena merugikan perusahaan dan penambang mitra yang sudah mengantongi SPK.
"Kita melibatkan sebanyak 20 personel dalam kegiatan patroli ini dengan menggunakan kapal patroli XXVIII-2006 milik Direktorat Polairud Babel dan kapal pompong milik PT Timah Tbk," ujarnya.
Dia juga mengimbau pemilik ponton isap produksi (PIP) untuk menarik semua alat eksplorasi mereka dari kawasan Laut Sukadamai.
"Kita sudah ingatkan, jika tetap membandel maka kita lakukan tindakan hukum karena wilayah laut Sukadamai ini masih masuk dalam wilayah penambangan milik PT TimahTbk," ujarnya.
Kesepakatan menghentikan penambangan biji timah tanpa SPK di wilayah izin usaha penambangan (IUP) milik PT Timah Tbk, merupakan upaya menata kembali para penambang tanpa izin.
"Kita lakukan ini untuk menghindari konflik karena penambangan biji timah ilegal dapat mengganggu produksi para mitra PT Timah yang sudah mengantongi SPK," ujarnya.
Berita Terkait
Polisi Bangka Selatan gelar patroli laut Sukadamai
14 Oktober 2020 10:43
Polair Polres Bangka Selatan gelar program klinik apung
3 Maret 2024 01:51
Sat Polair Bangka Selatan tangkap dua kapal trawl
29 Desember 2018 10:26
Polres Bangka Selatan kerahkan ratusan personel amankan debat publik paslon
13 November 2024 21:16
Polres Bangka Selatan dukung program swasembada pangan
13 November 2024 11:07
Polres Bangka Selatan gelar donor darah bantu ketersediaan stok darah
29 Oktober 2024 12:20
Polisi Bangka Selatan tangkap dua kurir narkoba jenis sabu
8 Oktober 2024 20:43
Polisi Bangka Selatan ringkus pria aniaya isteri siri dan anak kandungnya
2 September 2024 13:11