Pangkalpinang, Babel (ANTARA) - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung memastikan stok minyak goreng di gudang distributor mencukupi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di daerahnya.
"Saat ini, stok minyak goreng di 12 gudang distributor sebanyak 232 ton dan cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat," kata Kepala Disperindag Provinsi Kepulauan Babel Tarmin AB di Pangkalpinang, Babel, Senin.
Ia menyatakan dalam menjaga stok dan harga minyak goreng, pelaku usaha akan kembali menambah pasokan 216,1 ton, sehingga total stok minyak goreng dalam pekan ini mencapai 448,1 ton.
"Kami hanya mendata stok minyak goreng di gudang distributor saja, sementara stok di pedagang eceran tidak didata, sehingga diperkirakan stok minyak goreng ini mencapai 500 ton lebih," katanya.
Ia menyatakan saat ini harga minyak goreng di sejumlah pasar modern dan tradisional masih bertahan stabil, karena stok cukup dan daya beli masyarakat juga mengalami penurunan.
Harga minyak goreng curah merek Minyakita di Pasar Pembangunan Pangkalpinang masih bertahan Rp16.500 per liter, minyak kemasan premium isi ulang Rp23.000 per liter, minyak kemasan sederhana Rp19.000 per liter.
"Kita berharap dengan penambahan pasokan ini dapat makin menjaga stabilitas harga minyak goreng, sehingga dapat meningkatkan daya beli masyarakat di daerah ini," katanya.
Menurut dia, dalam memenuhi kebutuhan minyak goreng, 100 persen Babel mengandalkan pasokan dari luar daerah.
"Alhamdulillah, kondisi perairan daerah ini masih aman untuk pelayaran kapal laut sehingga lalu lintas barang khususnya sembako berjalan lancar untuk memenuhi kebutuhan pokok masyarakat di wilayah kepulauan ini," katanya.
Berita Terkait
Bangka Belitung tambah pasokan 325,4 ton minyak goreng
13 Oktober 2024 12:15
Babel tambah pasokan minyak goreng 328,1 ton
20 April 2024 11:42
Pemprov Bangka Belitung pastikan stok minyak goreng cukup hingga Idul Fitri
6 April 2024 12:00
Disperindag Bangka Belitung pastikan stok minyak goreng cukup
24 Mei 2023 09:04
Pemprov Babel pastikan stok minyak goreng cukup selama ramadhan
2 April 2023 15:08
Bngka Belitung tambah pasokan minyak goreng 372,9 ton
18 Maret 2023 09:36
Belitung miliki stok minyak goreng di atas kebutuhan
16 Maret 2023 19:09
Stok minyak goreng Bulog Belitung capai 24.000 liter
26 Februari 2023 17:52