Belitung (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menerima sebanyak 146.000 lembar surat suara pemilihan bupati dan wakil bupati dan 144.000 lembar surat suara pemilihan gubernur dan wakil gubernur.
Ketua KPU Belitung, Amir Husin di Tanjung Pandan, Sabtu mengatakan ribuan surat suara tersebut tiba di pelabuhan Tanjung Pandan menggunakan KM. Sawita yang berangkat pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Jumat (25/10) kemarin.
"Surat suara untuk pilkada bupati dan gubernur, Jumat (25/10) kemarin sudah tiba di pelabuhan Tanjung Pandan menggunakan KM. Sawita dari Jakarta," katanya.
Ia mengatakan, surat suara Pilkada 2024 tersebut dicetak oleh PT. Gramedia, saat ini logistik surat suara telah didistribusikan ke Belitung dengan memakan waktu kurang lebih selama dua hari.
"Pendistribusian surat suara Pilkada 2024 ke Belitung menggunakan KM. Sawita," ujarnya.
Menurut dia, selanjutnya ribuan surat suara Pilkada 2024 itu dibawa menuju GOR Tanjung Pandan sebagai gudang penyimpanan logistik Pilkada 2024.
"Pergeseran surat suara Pilkada 2024 dari pelabuhan Tanjung Pandan menuju GOR Tanjung Pandan mendapatkan pengawasan dari pihak kepolisian dan Bawaslu Belitung," katanya.
Amir menjelaskan, pihaknya akan memastikan kondisi surat suara Pilkada 2024 yang baru diterima tersebut.
"Memang kondisinya belum dapat kami pastikan kami akan melakukan pengecekan terlebih dahulu," ujarnya.
Setelah itu, kata Amir, pihaknya akan melakukan penyortiran dan pelipatan surat suara Pilkada 2024 tersebut.
"Sedangkan untuk logistik seperti alat kelengkapan tempat pemungutan suara masih dalam progres biasanya ada informasi-informasi yang kami terima melalui aplikasi," katanya.
Pilkada Belitung 2024 diikuti oleh sebanyak tiga pasangan calon diantaranya pasangan calon nomor urut 1, Djoni Alamsyah dan Syamsir, nomor urut 2 Isyak Meirobie dan Masdar Nawawi, dan nomor urut 3 MZ Hendra Caya dan Sylpana.