Tanjungpandan, Belitung (ANTARA) - KM Salvia milik PT Bukit Merapin Nusantara Line (BMNL) memberangkatkan sebanyak 200 orang pemudik dan 42 kendaraan dari pelabuhan Tanjungpandan, Belitung menuju pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta.
"Jumlah penumpang KM. Salvia sebanyak 200 orang penumpang dan 42 kendaraan," kata Kepala KSOP Kelas IV Tanjungpandan, Bambang Candra di Tanjungpandan, Selasa.
Menurutnya, KM Salvia bertolak dari pelabuhan Tanjungpandan, Belitung menuju pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta pada, Selasa (25/3) pukul 01.00 WIB.
Kepala KSOP Kelas IV Tanjungpandan mengatakan, para penumpang mayoritas pemudik yang memilih mudik ke kampung halaman dalam rangka merayakan Idul Fitri 1446 Hijriah menggunakan kapal laut.
"Penumpang sebagian besar adalah para pemudik baik penumpang pejalan kaki maupun pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi," ujarnya.
Bambang Candra menyampaikan, arus mudik Idul Fitri 1446 Hijriah di pelabuhan Tanjungpandan dilayani kapal cepat penumpang Express Bahari 3 E rute pelabuhan Tanjungpandan menuju pelabuhan Pangkalbalam dengan jadwal keberangkatan setiap hari.
Sedangkan untuk rute pelabuhan Tanjungpandan menuju pelabuhan Tanjung Priok dilayani oleh armada kapal roro milik PT. BMNL.
"Namun untuk jadwal keberangkatannya memang tentatif menyesuaikan dengan kondisi penumpang dan juga muatan," katanya.
Dirinya memastikan sampai saat ini arus mudik Idul Fitri 1446 Hijriah di pelabuhan Tanjungpandan berjalan lancar.
Setiap pemudik di pelabuhan Tanjungpandan, lanjut dia, dapat diberangkatkan ke daerah tujuannya masing-masing.
Ia juga mengimbau para pemudik untuk bersama-sama menjaga ketertiban dan keamanan sehingga mudik lebaran tahun ini menjadi "Mudik Tenang dan Menyenangkan".
"Sampai saat ini arus mudik Idul Fitri 1446 Hijriah di pelabuhan Tanjungpandan berjalan lancar seluruh penumpang bisa diberangkatkan dan juga tidak ditemukan adanya kejadian-kejadian yang mencolok," ujarnya.