Pangkalpinang (Antara Babel) - Pemerintah Provinsi Bangka Belitung (Babel) pada tahun ini fokus mengembangkan kuliner olahan ikan laut untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di daerah itu.
"Pada tahun ini industri kecil menengah (IKM) akan lebih ditingkatkan agar produk yang dihasilkan lebih berkualitas dan berdaya saing," kata Kepala Disperindag Babel Hasanuddin di Pangkalpinang, Rabu.
Ia menjelaskan, saat ini pengolahan potensi ikan dan hasil laut lainnya masih kurang optimal seiring sumber daya manusia (SDM) perajin masih kurang dalam mengelola dan meningkatkan kualitas produk beraneka kuliner tersebut seperti getas, kemplang, kricu dan lainnya.
"Saat ini perajin masih terkendala memproduksi dalam jumlah besar untuk memenuhi pesanan konsumen, karena alat produksi masih tradisional dan sederhana," ujarnya.
Selain itu, perajin juga kesulitan memasarkan produknya karena kemasan yang kurang menarik dan dibungkus dalam kemasan besar.
"Kami akan mempersiapkan sarana dan prasarana pendukung untuk meningkatkan program unggulan pengolahan hasil ikan laut seperti gedung, SDM, pendanaan dan bahan baku produksi. Pengembangan produk unggulan daerah ini merupakan program nasional dalam meningkatkan potensi lokal untuk menunjang perekonomin daerah dan industri masyarakat," ujarnya.
Ia berharap untuk mengembangkan produk unggulan tersebut pemerintah kota dan kabupaten serta perajin lebih meningkatkan koordinasi dan kerja sama.
"Mudah-mudahan dengan koordinasi dan kerja sama yang baik pengembangan produk olahan ikan laut dapat terkoordinasi dengan baik sehingga memberikan dampak positif terhadap pengembangan usaha dan juga perekonomian daerah," ujarnya.
Berita Terkait
Anggota DPR Meity Rahmatia: Makan bergizi gratis pengamalan Pancasila
31 Oktober 2024 00:15
Manfaat karbohidrat untuk tubuh dan batas konsumsi dianjurkan
30 Oktober 2024 10:32
HAKLI Babel siap sukseskan program makan bergizi gratis
29 Oktober 2024 13:51
12 hari diserbu Israel, 200 ribu warga Gaza utara sulit akses makanan
17 Oktober 2024 12:27
Pakar paparkan makanan sehat untuk mata, tidak hanya wortel
16 Oktober 2024 16:30
Pangkalpinang terapkan "Jumat Sarapan Sehat Bersama Anak Yatim"
15 Oktober 2024 14:47
Swiss-Belhotel Pangkalpinang hadirkan makanan tradisional dan internasional spesial khusus bulan Oktober
9 Oktober 2024 18:30
Begini kiat simpan makanan di kulkas agar tetap segar berkualitas
29 September 2024 22:51