Koba, Babel (Antaranews Babel) - Badan Pengawas Pemilu dan Polisi Resor Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung teken nota kesepahaman terkait penertiban alat peraga kampanye Pemilu 2019.
"Kami sudah meneken nota kesepahaman artinya Bawaslu dan pihak kepolisian sudah memiliki komitmen yang kuat dalam rangka bekerjasama dengan pihak Bawaslu untuk menertibkan alat peraga kampanye pemasangannya menyalahi aturan," kata Ketua Bawaslu Bangka Tengah, Robianto di Koba, Kamis.
Menurut dia, penandatanganan nota kesepahaman tersebut sangat penting mengingat intensitas pemasangan alat peraga kampanye belakangan ini semakin meningkat sehingga memerlukan kesepahaman lintas instasi dan termasuk pihak kepolisian.
"Dengan adanya nota kesepahaman yang sudah diteken, maka kami akan terus berkoordinasi dengan Polres Bangka Tengah terkait dalam menertibkan alat peraga kampanye," katanya.
Ia mengatakan, pemasangan alat peraga kampanya sudah ditentukan oleh pihak KPU termasuk penetapan titik pemasangan alat peraga kampanye itu.
"Ketentuannya sudah ada, semua itu diatur dalam PKPU, justeru itu kami mengimbau kepada partai politik peserta pemilu untuk mengindahkan aturan yang ada," katanya.
Pihak Bawaslu kata dia juga sudah menjalin kerjasama dengan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) terkait dengan penertiban alat peraga kampanye yang diturunkan karena melanggar aturan
"Dalam waktu dekat kami juga akan menjalin kerjasama dengan pihak Kejari Bangka Tengah terkait dengan penggunaan anggaran dan sebagainya," katanya.
Berita Terkait
Bawaslu Bangka Tengah catat 225 pelamar PKD Pemilu 2024
23 Januari 2023 13:08
Bawaslu Bangka Tengah optimalkan program gardu pengawasan
16 Januari 2023 19:26
Bawaslu Bangka Tengah gandeng akademisi tingkatkan pengawasan pemilu 2024
10 Januari 2023 19:59
Bawaslu Bangka Tengah terbaik dalam keterbukaan informasi publik
25 Desember 2022 13:38
Bawaslu Bangka Tengah gencarkan antipolitik uang pada Pemilu 2024
1 Desember 2022 17:43
Bawaslu Bangka Tengah susun indeks kerawanan pemilu
26 November 2022 12:43
Bawaslu Bangka Tengah cegah partai politik lakukan pencatutan nama
19 Agustus 2022 17:21
Bawaslu Bangka Tengah perkuat peran SKPP menyongsong Pemilu 2024
23 Juni 2021 19:22