Jakarta (ANTARA) - Dokter spesialis gizi klinik dr. Raissa Edwina Djuanda, M.Gizi, Sp.GK mengatakan, salah satu cara mudah untuk mengidentifikasi wanita hamil dengan kondisi kurang energi yakni dengan mengukur lingkar lengan atasnya.
"Kalau kurang dari 23,5 sentimeter ini kemungkinan besar malnutrisi. Jadi, biasanya diberikan makanan tambahan secara gratis. Makanan tambahan biasanya diberikan pada ibu yang curiga kurang energi kronis," kata dia yang berpraktik di RS Pondok Indah - Puri Indah itu di Jakarta, Rabu.
Raissa mengatakan, sejumlah kriteria lainnya untuk mengidentifikasi wanita hamil kekurangan energi kronis (KEK) yakni dengan berat badan kurang dari 42 kilogram dan tinggi badan kurang dari 145 sentimeter.
Selain itu, berat badan pada trimester pertama kurang dari 45 kilogram, indeks massa tubuh (IMT) sebelum hamil kurang dari 17 dan menderita anemia yang ditandai Hb kurang dari 11.
Menurut dia, kenaikan berat badan seperti yang diharapkan menjadi satu hal penting. Wanita hamil dengan IMT kurang dari 18,5 misalnya, sebaiknya kenaikan berat badannya pada trimester pertama satu hingga tiga kilogram dan rata-rata kenaikan bobot tubuh per pekan 0,44 hingga 0,58 kilogram.
Sementara IMT lebih dari 30, kenaikan berat badan pada trimester pertama yakni 0,2 hingga dua kilogram dan rata-rata kenaikan berat badan per minggu yakni 0,17 - 0,237 kilogram.
Kekurangan energi kronis (KEK) sering terjadi pada ibu hamil akibat kekurangan energi dalam jangka waktu yang lama. Salah satu dampak kondisi ini meningkatnya risiko kematian ibu, bayi lahir dengan berat badan rendah dan mengalami stunting.
Data Riset Kesehatan Dasar tahun 2018 menunjukkan sebanyak 48,9 persen ibu hamil mengalami anemia dan sebanyak 17,3 persen ibu hamil mengalami Kekurangan Energi Kronis (KEK).
Raissa menuturkan, intervensi gizi spesifik dibutuhkan pada wanita hamil yakni dengan memberikan makanan tambahan untuk mengatasi kekurangan energi dan protein kronis, mengatasi kekurangan zat besi dan asam folat, mengatasi kekurangan yodium, menanggulangi kecacingan pada wanita hamil, melindungi wanita hamil dari malaria.
"Ada juga yang namanya tablet tambah darah, penyakit infeksinya juga harus diatasi. Saat hamil diperlukan tambahan untuk mendukung metabolisme, pertumbuhan janin," tutur dia.
Berita Terkait
Presiden Prabowo: Anggaran makan bergizi Rp10.000 per anak/ibu hamil per hari
29 November 2024 20:38
Konsumsi vitamin D saat hamil melahirkan anak dengan tulang kuat
19 November 2024 10:48
Pemberian tablet MMS bagi ibu hamil untuk cegah stunting
17 Oktober 2024 15:06
Makan ikan selama kehamilan bisa kurangi risiko autisme pada anak
8 September 2024 10:35
Pilihan makanan yang disarankan untuk penuhi kebutuhan gizi ibu hamil
3 September 2024 08:58
Kepala BKKBN anjurkan ibu menyusui tetap pakai KB
8 Agustus 2024 14:03
150.000 lebih ibu hamil di Gaza alami kondisi sanitasi buruk
14 Mei 2024 13:10
Berat janin tak bertambah bisa jadi karena faktor rahim ibu
1 Mei 2024 18:17