Pangkalpinang (ANTARA) - Plt Sekda Kota Pangkalpinang Mie Go memimpin rapat koordinasi kunjungan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) di ruang rapat sekda kantor Wali Kota Pangkalpinang dalam rangka kesiapan penyambutan kunjungan lembaga itu, Senin (6/2).
Kunjungan ini berlangsung pada 8-11 Februari 2023. Pejabat yang berkunjung yakni Staf Khusus Ketua Dewan Pengarah, Direktur Pengkajian Kebijakan, Direktur Pengkajian Materi dan Direktur Pengkajian Implementasi Pancasila.
Mie Go meminta kepada kepala OPD atau staf yang hadir dalam rapat tersebut, untuk mempersiapkan acara mulai dari kedatangan hingga puncak acara.
Dia juga menunjuk Asisten Pemerintahan dan Kesra sebagai koordinator kunjungan BPIP.
“Tolong kawan-kawan semua di sini bantu menyukseskannya,” kata Mie Go.
Rapat koordinasi ini membahas penjemputan BPIP, kunjungan ke DPRD Kota Pangkalpinang dan kegiatan yang menghadirkan guru mata pelajaran Pancasila di Pangkalpinang.
Berita Terkait
Pangkalpinang intensifkan sosialisasi prakiraan cuaca BMKG
28 November 2024 20:15
Pemkot Pangkalpinang perkuat kelembagaan 114 PAUD
25 November 2024 22:25
Pangkalpinang uji coba program Makan Bergizi Gratis
21 November 2024 17:54
Pangkalpinang raih penghargaan percepatan penurunan stunting
21 November 2024 17:45
Pj Wako Pangkalpinang terima tiga penghargaan terbaik dari Pemprov Babel
21 November 2024 15:11
Pemkot Pangkalpinang raih penghargaan Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem
21 November 2024 14:23
Pemkot ajukan Pangkalpinang sebagai kota sejarah
20 November 2024 19:11
Pangkalpinang intensifkan pantau stok darah rumah sakit
20 November 2024 15:04