Jakarta (ANTARA) - Tim Indonesia melaju ke final estafet 4x100 meter putra, setelah pada putaran 1 heat 2 menduduki posisi kedua di Stadion Hangzhou Olympic Sports Centre, Senin.
Berlari di lintasan 6, tim Indonesia yang dihuni Bayu Kertanegara, Adith Rico Pradana, Wahyu Setiawan, dan Lalu Muhammad Zohri berhasil mencatatkan waktu 39,56 detik.
Dari heat tersebut, Jepang menjadi yang tercepat dan menduduki posisi pertama dengan catatan waktu 38,99 detik. Sedangkan posisi ketiga, sekaligus tim terakhir yang lolos dari heat ini adalah Singapura dengan catatan waktu 39,70 detik.
Final lomba lari estafet 4x100 putra akan berlangsung di tempat yang sama pada Selasa (3/10). Pada final, tim Indonesia akan bersaing dengan Thailand, Taiwan, Malaysia, Korea Selatan, Jepang, China, dan Singapura.
Pada Selasa, cabang olahraga atletik masih akan mempertandingkan nomor yang diikuti atlet Indonesia. Atlet senior Maria Natalia Londa akan bersaing pada nomor lompat jauh putri, pada pukul 19.10 waktu setempat.
Berita Terkait
Muhammad Zohri akui kesulitan hadapi jeda singkat kualifikasi ke ronde satu
3 Agustus 2024 22:35
Muhammad Zohri kandas di ronde satu setelah finis pada posisi enam
3 Agustus 2024 18:55
Muhammad Zohri rebut emas atletik 100 meter putra AUG 2024
2 Juli 2024 22:34
Bangka terima tambahan sapi kurban
18 Juni 2024 17:07
Zohri lolos ke final lari 100 meter putra Asian Games 2022
30 September 2023 21:13
MUI Bangka larang masjid dijadikan tempat politik
3 Juni 2023 12:46